Dituduh Berkontribusi pada Kerusuhan di Capitol AS, Facebook: Menggelikan

- 4 Oktober 2021, 21:30 WIB
Ilustrasi Facebook. Perusahaan media sosial, Facebook, menanggapi tuduhan bahwa mereka berkontribusi pada kerusuhan di Capitol AS.
Ilustrasi Facebook. Perusahaan media sosial, Facebook, menanggapi tuduhan bahwa mereka berkontribusi pada kerusuhan di Capitol AS. /pixabay/firmbee

PR CIREBON – Raksasa media sosial Facebook Inc. membantah tuduhan bahwa mereka berkontribusi pada kerusuhan Capitol AS 6 Januari lalu.

Selain itu, wakil presiden kebijakan dan urusan global Facebook, Nick Clegg, juga dengan keras menolak pernyataan bahwa platformnya telah ‘meracuni’ anak-anak remaja.

Hal itu dilontarkan Facebook hanya dalam beberapa hari setelah dilakukan sidang kongres di mana anggota parlemen AS meminta pertanggungjawaban perusahaan tersebut atas pengaruhnya terhadap mental pengguna anak-anak dan remaja.

Baca Juga: Aryan Khan Ketahuan Pesta Narkoba, Putra Pertama Shah Rukh Khan Digerebek Saat di Kapal Pesiar

Platform media sosial terbesar itu telah terlibat dalam permasalahan yang disebabkan oleh pelapor tanpa nama.

Pelapor itu membagikan dokumen rahasia perusahan dengan anggota parlemen AS dan media  The Wall Street Journal.

Isi dari dokumen tersebut merinci bagaimana Facebook mengetahui produk mereka, termasuk Instagram, merugikan mental anak-anak dan remaja, terutama perempuan.

Baca Juga: Faizal Assegaf: Lakon Risma Mengingatkan Rakyat pada Gaya Soekarno

Facebook juga disebut melonggarkan perlindungan keamanan di situsnya setelah pemilu 2020, sebuah langkah yang disinyalir membuat pendukung Donald Trump menyerbu Capitol.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x