Kembali Terpilih sebagai Sekjen PBB untuk Periode Kedua, Antonio Guterres: Saya Akan Memberikan Segalanya

- 19 Juni 2021, 12:45 WIB
Antonio Guterres kembali terpilih sebagai Sekjen PBB. Dalam pidatonya, ia menjanjikan akan memberikan segalanya.
Antonio Guterres kembali terpilih sebagai Sekjen PBB. Dalam pidatonya, ia menjanjikan akan memberikan segalanya. /Instagram.com/@antonioguterres/

PR CIREBON – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Antonio Guterres telah dipilih kembali dengan suara bulat untuk masa jabatanya yang kedua hingga lima tahun ke depan.

Pemilihan kembali Guterres sebagai Sekjen itu dilakukan oleh Majelis Umum PBB yang beranggotakan 193 orang.

Guterres, seorang pria Portugis berusia 72 tahun, memang merupakan satu-satunya kandidat untuk posisi Sekjen PBB.

Baca Juga: Ramalan Horoskop 19 Juni 2021: Aries, Taurus, dan Gemini, Waktu yang Tepat untuk Bermanifestasi

Usai terpilih sebagai Sekjen PBB pada Jumat, 18 Juni 2021 waktu setempat, dia mengatakan bahwa ia merasa berterima kasih dan bersemangat oleh dukungan tersebut.

Tema pendorong dari masa jabatan keduanya, ia menambahkan, adalah pencegahan dalam segala  aspek yakni dari konflik, perubahan iklim, pandemi hingga kemiskinan dan ketidaksetaraan.

“Saya akan memberikan segalanya untuk memastikan tumbuhnya kepercayaan di antara negara-negara besar dan kecil, untuk membangun 'jembatan' antar negara, dan untuk terlibat tanpa henti dalam membangun kepercayaan,” kata Guterres kepada Majelis Umum setelah mengambil sumpah jabatan, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Al Jazeera.

Baca Juga: Ketahui Gejala Awal Kanker Paru-paru, Jadi Salah Satu Penyakit yang Mematikan!

Para duta besar di ruang majelis bertepuk tangan saat Presiden Majelis Volkan Bozkir mengumumkan terpilihnya kembali Guterres dengan aklamasi, tanpa pemungutan suara.

Dewan Keamanan beranggotakan 15 orang awal bulan ini merekomendasikan Majelis Umum untuk mengangkat kembali Guterres. Masa jabatan keduanya secara resmi dimulai pada 1 Januari 2022.

Guterres menggantikan Ban Ki-moon pada Januari 2017, hanya beberapa minggu sebelum Donald Trump menjadi presiden Amerika Serikat.

Baca Juga: Ramalan Prediksi Shio Sabtu 19 Juni 2021: Peruntungan Shio Kuda, Kambing, dan Monyet, Bangkitlah Move On!

Sebagian besar masa jabatan pertama Guterres difokuskan untuk menenangkan Donald Trump, yang mempertanyakan nilai PBB dan multilateralisme.

Washington adalah kontributor keuangan terbesar PBB, bertanggung jawab atas 22 persen dari anggaran reguler dan sekitar seperempat dari anggaran pemeliharaan perdamaian.

Presiden Joe Biden, yang mulai menjabat pada Januari, telah mulai memulihkan dana yang dipotong oleh pendahulunya ke badan-badan PBB dan terlibat kembali dengan badan dunia itu.

Baca Juga: Prediksi Peruntungan Shio Kelinci, Naga, dan Ular, 19 Juni 2021: Akan Ada Romansa Cinta dan Kebahagiaan

Di antara mereka yang menyambut terpilihnya kembali Guterres adalah Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken dan Kanselir Jerman Angela Merkel.

Blinken menyebut Guterres sebagai orang yang berorientasi pada hasil dan pemimpin yang cakap dalam peran yang menuntut.

“AS berharap untuk melanjutkan hubungan kami yang kuat dan konstruktif saat kami memajukan tugas mendesak untuk mewujudkan dunia yang lebih damai dan masa depan yang sejahtera,” kata Blinken.

Baca Juga: Perhatikan 5 Gejala Ini untuk Kesehatan Ginjal Anda!

“PBB adalah jangkar yang sangat diperlukan dari sistem multilateral di mana negara-negara bekerja sama untuk memenuhi tantangan yang belum pernah terjadi sebelumnya seperti pandemi Covid-19, perubahan iklim, hak asasi manusia, pembangunan, migrasi, dan krisis kemanusiaan,” ia menambahkan.

Sementara itu, Merkel memuji komitmen Guterres untuk solusi damai untuk konflik, perlindungan iklim dan solusi inovatif untuk masalah global dalam masa jabatan pertamanya.

Ia juga berterima kasih pada Guterres karena membantu mendirikan fasilitas COVAX yang mengirimkan vaksin Covid-19 ke negara-negara miskin.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah