Terjadi Kesalahan Pemuatan, Pfizer Tunda Pengiriman Vaksin Covid-19 ke 8 Negara di Uni Eropa

- 29 Desember 2020, 15:02 WIB
Proses pengepakan vaksin pada pabrik Pfizer BioNTech di Belgia.*
Proses pengepakan vaksin pada pabrik Pfizer BioNTech di Belgia.* /Twitter.com/@pfizer

PR CIREBON – Pfizer telah menunda pengiriman gelombang baru vaksin Covid-19 ke delapan negara Eropa termasuk Spanyol, kata kementerian kesehatan Spanyol pada Senin, 28 Desember 2020.

Hal ini diumumkan oleh Pfizer tepat sehari setelah Uni Eropa memulai kampanye imunisasi.

“Salah satu cabang Pfizer di Madrid, Spanyol memberi tahu kami tentang penundaan pengiriman ke delapan negara karena ‘masalah dalam proses pemuatan dan pengiriman’ di pabriknya di Belgia,” kata Kementerian Kesehatan Spanyol dalam sebuah pernyataan pada Minggu 27 Desember 2020 yang dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari Channel News Asia.

Baca Juga: Ribuan Pengungsi Rohingya di Bangladesh Direlokasi ke Pulau Terpencil

Masalah pemuatan di pabrik pusatnya membuat berbagai negara, tak hanya Spanyol, melainkan beberapa negara lainnya juga terkena dampak penundaan akibat ‘masalah’ tersebut.

Pfizer telah memberi tahu kementerian terkait bahwa masalah tersebut "telah diselesaikan".

Tetapi, pengiriman vaksin berikutnya "akan terlambat beberapa jam" dan tiba di Spanyol pada Selasa, 29 Desember 2020, sehari lebih lambat dari yang diharapkan, kata pernyataan itu.

Baca Juga: Korea Selatan Temukan Kasus Virus Corona Jenis Baru dari Anggota Keluarga yang Tiba dari Inggris

Ketika ditanya mengenai penundaan vaksin tersebut, Menteri Kesehatan memaparkan selama wawancara dengan radio Ser mengatakan bahwa itu merupakan masalah "terkait dengan kontrol suhu" dan proses pengiriman vaksin "tampaknya sedang diperbaiki".

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x