Ingin Negaranya Bebas Polusi, Jepang Berencana Memberlakukan Mobil Listrik di Tahun 2030

- 27 Desember 2020, 10:34 WIB
Ilustrasi Mobil Listrik
Ilustrasi Mobil Listrik /Dok. Porsche/Daniel Wollstein/

Perdana Menteri, Yoshihide Suga berjanji bahwa pemerintah Jepang akan menghapus emisi karbon secara menyeluruh pada tahun 2050, dikutip PIkiranRakyat-CIrebon.com dari Unilad, 27 Desember 2020.

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dalam Unilad,  adapun strategi yang diusung Suga yaitu pertumbuhan hijau yang dilaksanakan oleh penggiat industri otomotif.

Di seluruh dunia, baik di Amerika Serikat, Inggris atau Tiongkok, pengurangan emisi berada di garis depan dari rencana menteri lingkungan.

Baca Juga: Mulai Hari Ini, Layanan Tes Covid-19 di Airport Health Center Bandara Soetta Dibuka untuk Umum

Tujuan Suga untuk pertumbuhan hijau juga terkait dengan pandemi saat ini, dengan harapan akan membantu menghidupkan kembali ekonomi yang rusak akibat terpaan Covid-19.

Menurut Profesor di Universitas Tokyo, Yukari Takamura, pemerintah telah menetapkan target ambisius untuk mencapai masyarakat netral karbon pada tahun 2050.

Strategi pertumbuhan hijau memberikan insentif bagi perusahaan untuk berinvestasi dalam teknologi masa depan.***

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: unilad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x