Kajian Ramadhan: Kisah Wanita Pertama Mati Syahid, Rela Dibunuh Abu Jahal Demi Bela Islam

- 6 Mei 2020, 03:15 WIB
ILUSTRASI Wanita Berhijab
ILUSTRASI Wanita Berhijab /Pixabay

Ternyata, cahaya iman tak hanya Allah Swt angurahkan kepada Ammar, Sumayyah dan Yasir pun begitu tertarik dengan agama yang tengah di sampaikan Rasul saw kepada penduduk Makkah dan Madinah.

Tanpa ragu, mereka mengikrarkan syahadat mengikuti sang anak, Ammar bin Yasir. Namun begitu kerasnya penolakan terhadap Islam yang terjadi saat itu, membuat satu keluarga ini menyembunyikan keimanan mereka.

Baca Juga: Cek Fakta: Sanksi Tilang Masker Dikabarkan Berlaku di Tarakan, Simak Faktanya

Tak berlangsung lama, ketauhidan Sumayyah dan Yasir pun mulai tercium suku Quraisy (suku yang menolak keras Islam), lantas setelah mereka mengetahui hal tersebut, siksaan demi siksaan setiap harinnya diterima kedua orang tua yang tengah tua renta itu.

Suatu ketika, kebencian mereka mulai memuncak sebab keduanya kekeh memegang erat Islam dengan teguh meski disiksa dan diteror habis-habisan, akhirnya mereka berdua di seret ke padang pasir yang panas dengan di perlakukan secara kasar.

Seperti ancaman yang dilontarkan kepada para sahabat Nabi Muhammad saw yang lain, keduanya dipaksa untuk murtad dan mecela kekasih Allah Swt, Muhammad saw.

Baca Juga: Tiongkok Ejek Amerika Serikat Lewat 'Once Upon a Virus', Cuplikan Animasi: Itu Hanya Flu!

Di tengah siksaan yang kejam, Sumayyah dengan penuh keberanian justru menantang Abu Jahal, seorang pemimpin Quraisy yang ditakuti.

Abu Jahal murka mendengar seorang perempuan menantangnya. Ia lalu membunuh Sumayyah dengan cara yang keji, demi menutupi rasa gengsinya, yang telah ditantang seorang perempuan.

Sumayyah pun gugur sebagai syahidah pertama. Ia adalah pahlawan Islam pertama yang meninggal, karena membela agama Allah Swt. Rasulullah saw pun secara khusus berdoa untuk keluarga Sumayyah.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Khalid Basalamah Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x