Para Ahli Memperingatkan Terkait Virus Corona yang Bisa Bertahan Lama di Kemasan Makanan

- 14 April 2020, 16:00 WIB
Ilustrasi Makanan
Ilustrasi Makanan /pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Virus corona dapat hidup bertahan di bahan makanan. Hal itu diperingatkan oleh para ahli.

Sehingga saat kita pulang belanja, maka kemasan makanan harus langsung dibuang dan membersihkan wadah.

Para pembeli belanjaan harus mengambil tindakan pencegahan ekstra setelah kembali dari toko atau sesaat setelah mendapatkan barang online untuk mengurangi risiko penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Wanita Wajib Tahu, 9 Tips Berikut Ternyata Bisa Mengurangi Rambut Rontok Secara Alami

Para ahli mengatakan bahwa langkah tersebut sangat penting untuk melindungi orang-orang yang sedang berbelanja atau telah berbelanja.

Hal ini diperingatkan setelah adanya penelitian yang menunjukkan bahwa virus corona memiliki kemampuan untuk hidup di atas kardus selama 24 jam dan tiga hingga lima hari pada baja dan plastik.

Ahli Virologi Dr Lisa Cross juga menjelaskan bahwa ketika bahan makanan dibawa ke rumah, barang-barang tersebut harus dikosongkan di area tertentu di lantai.

"Kita harus benar-benar memperhatikannya. Ini adalah barang dari luar sehingga virus bisa aktif," ujar Cross.

Baca Juga: Obat Asam Urat Disebut Bisa Kurangi Angka Kematian Covid-19, Para Ahli Berikan Klaim

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x