4 Bahan Alami untuk Hilangkan Bekas Luka pada Kulit Wajah, Salah Satunya Minyak Zaitun

- 24 Oktober 2021, 18:00 WIB
Artikel ini menjelaskan tentang empat bahan alami untuk menghilangkan bekas luka pada kulit wajah, salah satunya minyak zaitun.
Artikel ini menjelaskan tentang empat bahan alami untuk menghilangkan bekas luka pada kulit wajah, salah satunya minyak zaitun. /Pixabay/Steve Buissinne

PR CIREBON – Sebuah bekas luka pada kulit wajah dapat dihilangkan dengan bahan alami seperti minyak zaitun.

Selain obat yang berbahan kimia, menghilangkan bekas luka pada kulit wajah juga dapat dilakukan dengan bahan alami.

Kabarnya bahan alami seperti minyak zaitun dapat menyembuhkan bekas luka dan tidak menimbulkan efek samping pada kulit wajah.

Berikut empat bahan alami untuk menghilangkan bekas luka pada kulit wajah, yang dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Style Craze.

Baca Juga: 7 Manfaat Masker Kopi Pada Wajah, Salah Satunya Mengurangi Risiko Kanker Kulit

1.       Lidah Buaya

Lidah buaya dapat menyembuhkan bekas luka pada kulit wajah, memodulasi peradangan dan mengurangi ukuran jaringan parut.

Oleskan langsung ekstrak gel lidah buaya bening dari daunnya, pada bekas luka dengan gerakan memutar.

Biarkan selama setengah jam kemudian bilas, lakukan dan ulangi sebanyak dua kali dalam sehari.

Baca Juga: Tips Membuat Wajah Terlihat Lebih Ramping dan Lebih Tirus, Potongan Rambut Bisa Mempengaruhi

2.       Madu

Madu dapat menyembuhkan dan mencegah jaringan parut yang berlebihan, serta digunakan untuk semua jenis luka, termasuk luka bakar.

Oleskan madu pada bekas luka sebelum tidur, lalu bungkus area tersebut dengan perban, dan biarkan semalaman.

Lepaskan perban dan cuci wajah pada keesokan paginya, serta ulangi ini setiap hari untuk hasil yang maksimal.

Baca Juga: 6 Jenis Buah ini Mampu Atasi Jerawat pada Wajah, Salah Satunya Stroberi

3.       Minyak Kelapa

Minyak kelapa dapat mempercepat penyembuhan bekas luka pada kulit wajah, seperti pengembangan kolagen dan mengurangi jaringan parut.

Pijat minyak kelapa pada bekas luka selama 20 menit, dan biarkan hingga menyerap di kulit sekitar satu jam.

Cuci, lakukan dan ulangi proses ini sebanyak dua hingga tiga kali setiap hari.

Baca Juga: 7 Bahan Alami untuk Membuat Masker Wajah Sendiri, Salah Satunya Ragi!

4.       Minyak zaitun dan minyak kayu putih

Campuran minyak zaitun dan minyak kayu putih dapat mempercepat penyembuhan luka dengan membentuk jaringan sehat dan mencegah jaringan parut.

Campurkan kedua minyak dan simpan dalam botol kaca gelap, ambil beberapa tetes lalu pijat pada bekas luka selama lima menit.

Biarkan campuran minyak zaitun dan minyak kayu putih ini selama beberapa jam, lalu bilas dengan air hangat.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Style Craze


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x