Buktikan Eksistensi Internasional, Weird Genius Pajang 'Lathi' di Times Square New York

- 13 Juli 2020, 07:00 WIB
Tangkapan foto Grup EDM asal Indonesia Weird Genius yang terpampang di Time Square New York . / Twitter / @ybrap
Tangkapan foto Grup EDM asal Indonesia Weird Genius yang terpampang di Time Square New York . / Twitter / @ybrap /

PR CIREBON - Kelompok pemusik EDM asal Indonesia, Weird Genius kembali membawa kabar yang membanggakan penikmat musik tanah air.

Pasalnya, baru-baru ini mereka memajang lagu andalannya berjudul 'Lathi' di Times Square, New York, Amerika Serikat. Hal itu diumumkan mereka dalam bentuk video promosi di akun Instagram resminya

Weird Genius sendiri memiliki tiga orang anggota, yakni Reza Arap, Eka Gustiwana, dan Gerald Liu yang sukses mencetak lagu Lathi hingga meraih total 100 juta kali diputar secara online.

Baca Juga: Menyamar Selama Setahun, Polres Cimahi Ungkap Kebun Ganja Seluas 1 Ha dengan 4 Kali Panen di Lembang

"Kami berharap bisa membawa penampilan kami ke New York, tapi ini yang bisa kami lakukan sekarang. Weird Genius di Times Square," demikian bunyi keterangan berbahasa Inggris yang diunggah melalui akun Instagram Weird Genius pada Minggu, 12 Juli 2020.

Secara detail, unggahan video itu memperlihatkan suasana jalanan di Times Square yang menjadi lokasi populer dan incaran bagi turis yang berkunjung ke New York.

Bahkan, salah seorang anggota Weird Genius, Reza Arap juga ikut membagikan unggahan yang sama dalam akun Instagram pribadinya, mengenai lagu mereka yang terpampang di baliho Times Square.

Baca Juga: Bukan Hanya Ungkap Pembunuh Editor Metro TV, Anjing Pelacak K9 Juga Bisa Deteksi Narkoba hingga Bom

"Saya tidak tahu kalimat yang pas untuk ini. Kami berhasil. Saya berhasil," demikian bunyi narasi yang diunggah Reza Arap.

Sementara itu, lagu 'Lathi sudah tayang di Youtube sejak 26 Maret 2020 lalu dan sudah menghasilkan total penonton lebih dari 70 juta kali di YouTube.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x