Bukan Hanya Ungkap Pembunuh Editor Metro TV, Anjing Pelacak K9 Juga Bisa Deteksi Narkoba hingga Bom

- 12 Juli 2020, 13:44 WIB
PETUGAS kepolisian membawa anjing pelacak dalam proses pencarian korban tertimbun longsor di Kecamatan Gekbrong, Cianjur, Rabu 4 Desember 2019.*
PETUGAS kepolisian membawa anjing pelacak dalam proses pencarian korban tertimbun longsor di Kecamatan Gekbrong, Cianjur, Rabu 4 Desember 2019.* /SHOFIRA HANAN/PR/

PR CIREBON - Anjing Pelacak K9 turut berjasa dalam mendeteksi jejak pelaku pembunuh Editor Metro TV, Yodi Prabowo yang terungkap sempat mampir ke warung dekat lokasi penemuan jasad.

Pengungkapan jejak pelaku ini diawali dengan anjing pelacak K9 digiring polisi ke tempat kejadian perkara (TKP).

Kemudian, K9 langsung melakukan mengendus-endus seluruh area TKP, tetapi juga dibantu dengan penemuan dua alat bukti yang diciumkan dekat hidung Anjing, yakni, pisau dan baju korban.

Baca Juga: Fakta Pelaku Pembunuhan Editor Metro TV, Jejak Terakhir Terdeteksi di Warung Dekat Lokasi Jasad

Beranjak dari endusan dua alat bukti itu, anjing pelacak K9 lantas mengarahkan polisi ke sebuah gang kampung di dekat TKP.

Namun rupanya, dua kali proses pelacakan, anjing itu selalu berhenti di sebuah warung yang jaraknya sekitar 500 meter dari TKP penemuan jenazah Yodi.

Sehingga, dari situ polisi pun menyimpulkan bahwa pelaku pembunuhan Yodi Prabowo sempat mampir ke warung tersebut.

Baca Juga: Jabar Sumbang Kasus Covid-19 Terbesar, Bos-bos BUMN Asyik Pelesiran ke Ciwidey dengan Bergelombang

Lebih dari, lansiran dari situs BNN mengungkapkan bahwa anjing pelacak K9 tidak hanya dilibatkan pada kasus kriminal umum saja.

Selain pembunuhan, K9 juga diterjunkan bersama pawan dan anggota kepolisi untuk mengungkap narkoba dan bahan peledak.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: BNN Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x