Marvel Akhirnya Bongkar Alasan Kenapa Kang the Conqueror Sangat Takut kepada Thanos

- 12 Oktober 2021, 19:45 WIB
Ketakutan Kang the Conqueror terhadap Thanos dalam serial Loki Marvel membuat dirinya harus menawarkan kesepakatan.
Ketakutan Kang the Conqueror terhadap Thanos dalam serial Loki Marvel membuat dirinya harus menawarkan kesepakatan. /Screenrant

PR CIREBON- Pecinta Marvel yang mengikuti serial Loki pasti sudah tidak asing apabila mendengar nama Kang the Conqueror.

Kang the Conqueror diperlihatkan memiliki kekuatan yang sangat luar biasa, sampai-sampai batu Infinity Stone tidak berkutik di hadapannya.

Meski begitu, ada fakta menarik dimana Kang the Conqueror justru sangat ketakutan untuk bertemu Thanos.

Baca Juga: Darius Sinathrya dan Donna Agnesia Umbar Kemesraan, Ini Komentar Kocak Para Netizen

Bahkan Kang the Conqueror diketahui terus berusaha menghindari Thanos di setiap periode waktu yang ada terlepas dari kekuatannya sendiri sebagai lalim sang penjelajah waktu.

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Screenrant, Kang the Conqueror ternyata memiliki aturan untuk menjauhi Thanos, dia akan melakukan apapun untuk menghindari The Mad Titan tersebut.

Meskipun ini adalah aturan yang cukup bagus untuk sebagian besar karakter di Marvel Universe, tetap saja ini sangat menarik bahwa mengetahui seseorang sekuat Kang takut pada Thanos.

Baca Juga: Resmikan Smelter PT Freeport Indonesia di Gresik, Presiden Jokowi: Ini Terbesar di Dunia

Dalam 'Thanos: The Infinity Siblings' hal tersebut mengonfirmasi ketakutan Kang terhadap Mad Titan.

Kala itu Kang dan Thanos bertemu secara langsung untuk pertama kalinya ketika ia memutuskan untuk mengambil risiko berhadapan dengan Mad Titan sang pemusnah setengah makhluk hidup.

Dalam edisi tersebut memang cerita difokuskan kepada hubungan Thanos dengan saudaranya Eros atau Starfox.

Baca Juga: Kenakan Setelan Formal dan Sandal, Penampilan Kim Jong Un Saat di Karpet Merah Ini Jadi Sorotan

Kang ternyata sudah melihat apa yang bisa dilakukan Thanos di masa depan di mana Mad Titan mendapatkan kekuatan besar.

Walaupun begitu, sebelum melihat masa depan Thanos, Kang ternyata pernah bercerita kepada Eros bahwa dirinya tidak ingin bertemu dengan kakaknya.

“Saya selalu berusaha keras untuk menghindari Thanos dari Titan, dan akan terus melakukannya karena itu terlihat bijaksana,” kata Kang.

Baca Juga: Fadli Zon Minta Densus 88 Dibubarkan, Kompolnas Sebut Menyesatkan: Itu Narasi Terorisme

Namun, Kang akhirnya memutuskan untuk bertemu dengan Thanos, terlepas dari kebijakannya, menjelang akhir alur cerita The Infinity Siblings.

Meskipun Kang harus melawan ketakutannya ketika berhadapan dengan Thanos.

Kang bertemu dengan Thanos karena ingin mengajukan kesepakatan dimana dia akan bertindak sebagai penasehat dan menawarkan pengetahuannya mengenai masa depan kepada Mad Titan.

Baca Juga: Simak! 10 Buah untuk Meningkatkan Kadar Oksigen dalam Darah, Salah Satunya Mangga

Kesepakatan ini diajukan lantaran Thanos memiliki kemungkinan untuk mengklaim seluruh alam semesta.

Apabila Kang diizinkan, maka dia meminta untuk memerintah kerajaannya sendiri di abad ke-42 yang jauh tanpa ada lawan.

Sebelum kesepakatan mereka tercapai, terungkap bahwa Thanos sudah beberapa langkah di depan Kang dan menanti kedatangannya untuk mengajukan kerjasama tersebut.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Benarkah Akun Peringatan Pemblokiran di Facebook Dapat Membatalkan Pemblokiran Akun?

Meskipun Thanos memiliki kekuatan yang besar dan sangat licik, bukan berarti Kang tidak memiliki kekuatan.

Bagaimanapun juga sebagai penjelajah waktu, Kang bisa dibilang memiliki kekuatan lebih mengingat peluang dan sumber daya tak terbatas yang dia miliki.

Bahkan dengan melakukan perjalanan ke masa lalu, Kang bisa menulis ulang kenyataan di masa sekarang, sama halnya dengan ke masa depan.

Baca Juga: Simak 7 Makanan Tinggi Protein untuk Meningkatkan Kadar Oksigen, Salah Satunya Biji Bunga Matahari

Dia dapat mempelajari apa yang akan terjadi selanjutnya dan bertindak sesuai dengan itu di masa sekarang untuk keuntungannya.

Opsi-opsi ini bisa digunakan sebagai strategi melawan Thanos yang kemampuan penjelajah waktunya terbatas dan tidak sebanding.

Tetapi kehati-hatian Kang tampaknya cukup beralasan, dia melihat kalau dirinya bisa dikalahkan oleh Thanos meski memiliki kemampuan perjalanan waktu.

Baca Juga: Penundaan Lockdown Saat Covid-19 Disebut Jadi Kegagalan Kesehatan di Inggris

Thanos adalah makhluk kosmik yang memegang Infinity Stones, dan Kang juga telah menyaksikan apa yang bisa dikembangkannya.***

Editor: Arman Muharam

Sumber: screenrant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x