Hoaks atau Fakta: Benarkah Akun Peringatan Pemblokiran di Facebook Dapat Membatalkan Pemblokiran Akun?

- 12 Oktober 2021, 15:40 WIB
Ilustrasi - Pexels/Pixabay
Ilustrasi - Pexels/Pixabay /Unsplash/Firmbee.com

PR CIREBON - Baru-baru ini, sebuah akun Facebook bernama "Peringatan Pemblokiran" memberikan narasi tentang pemblokiran akun.

Akun Facebook tersebut juga memberikan tautan yang mengarahkan pengguna untuk melakukan login dengan memasukan email dan password Facebook.

Hal itu, diungkapkan akun Facebook "Peringatan Pemblokiran" untuk mengarahkan pengguna demi membatalkan pemblokiran.

Baca Juga: Ditanya Soal Banyaknya Kematian Akibat Covid-19 di Brasil, Bolsonaro: Aku ke Sini Bukan untuk Merasa Bosan!

Kemudian, fakta yang telah ditelusuri oleh Jabar Saber Hoaks menyatakan bahwa akun tersebut memberikan informasi tidak benar atau hoaks.

Hal ini diketahui melalui akun Instagram resmi Jabar Saber Hoaks yaitu @jabarsaberhoaks.

"Telah beredar sebuah akun Facebook dengan nama 'Peringatan Pemblokiran' yang membagikan foto profil dari pengguna," tulis Jabar Saber Hoaks yang dikutip oleh PikiranRakyat-Cirebon.com dari unggahan Instagram @jabarsaberhoaks pada Selasa, 12 Oktober 2021.

Baca Juga: Ini Dia Arti Tanda Midheaven Zodiak Capricorn, Aquarius, dan Pisces Menurut Astrologi

Jabar Saber Hoaks mengatakan bahwa akun tersebut menambahkan narasi seolah-olah pesan tersebut berasal dari tim Facebook.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Instagram @jabarsaberhoaks


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x