Raffi Ahmad Kunjungi Kamp Latihan Rans Cilegon FC di Bali, Darius Sinathrya: Gimana, Aman Bos?

- 26 Mei 2021, 15:15 WIB
Raffi Ahmad dan Roofi Ardian bertemu dengan Darius Sinathrya, kemudian berbincang tentang persiapan tim Rans Cilegon FC jelang pertandingan melawan Arema FC.*
Raffi Ahmad dan Roofi Ardian bertemu dengan Darius Sinathrya, kemudian berbincang tentang persiapan tim Rans Cilegon FC jelang pertandingan melawan Arema FC.* /Tangkapan Layar Instagram.com/@rans.cilegonfc.official

PR CIREBON - Baru-baru ini, tim Rans Cilegon FC mengadakan pemusatan latihan, di Bali.

Pemusatan latihan yang dilakukan Rans Cilegon FC tersebut guna mempersiapkan diri untuk bertanding melawan Arema FC di Malang.

Pertandingan Rans Cilegon FC melawan Arema FC tersebut merupakan bentuk sinergi untuk saling beradu kekuatan menjelang liga Indonesia bergulir.

Baca Juga: Anggota DPR Ini Sebut Penanganan Pandemi Covid-19 di Indonesia Jauh dari Kata Maksimal

Oleh karena itu, Raffi Ahmad didampingi oleh Presiden Direktur Rans Cilegon FC, Roofi Ardian mengunjungi kamp latihan para pemain guna mengetahui kesiapan tim.

Sementara itu, terdapat Darius Sinathrya menjabat sebagai Director of Operations Rans Cilegon FC.

Raffi Ahmad dan Roofi Ardian bertemu dengan Darius Sinathrya, kemudian berbincang tentang persiapan tim Rans Cilegon FC.

Baca Juga: Super Blood Moon Terjadi Hari Ini, Berikut Bacaan Niat dan Tata Cara Pelaksanaan Salat Gerhana Bulan

"Gimana Bos, aman ya?" kata Darius Sinathrya yang dikutip oleh PikiranRakyat-Cirebon.com dari Kanal YouTube Rans Entertainment, pada Rabu, 26 Mei 2021.

Raffi Ahmad pun mengakui persiapan tim manajemen Rans Cilegon FC sudah cukup baik.

"Sudah aman ini, tinggal menuju eksekusi latihan aja," kata Raffi Ahmad kepada Darius Sinathrya.

Baca Juga: Wow! BTS dengan 'Butter' Pecahkan 5 Rekor Dunia Baru Guinness World Record Ini

Sementara itu, Raffi berbincang bersama Darius dan tim manajemen Rans Cilegon FC terkait singkatan dari Rans FC yang akan diresmikan.

Salah seorang dari tim manajemen, mengatakan bahwa Rans memiliki singkatan yaitu Respect, All out, Not worthy, Spectacular.

"Itu bagus, dan bisa ditanamkan untuk menjadi semangat para pemain," kata Raffi.

Baca Juga: Akui Ariel Noah sebagai Idolanya, Michelle Ziudith Tersipu Malu Saat Ketemu Mantan Luna Maya: Grogi Banget

Selain itu, Raffi mengatakan bahwa telah mempersiapkan juga lagu atau anthem tim Rans Cilegon FC yang akan membakar semangat para pemain.

"Nanti kita sharing, namun ini masih dalam bentuk internal," tambah Raffi.

Kemudian, Roofi pun menanggapi, "Semoga usaha kita dapat membantu bangkitkan semangat pemain," pungkas Roofi.*** 

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: YouTube Rans Entertainment


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah