Singgung Soal Acara TV, Hesti Purwadinata: Pengisi Acara Harus Tegas Dengan Konten Acaranya

6 September 2021, 21:07 WIB
Presenter Hesti Purwadinata tiba-tiba menyinggung soal acara TV dan menyinggung soal kebebasan yang berlebihan. /Instagram @hestipurwadinata./

PR CIREBON - Presenter Hesti Purwadinata tiba-tiba menyinggung soal acara TV.

Hesti Purwadinata menyinggung soal kebebasan yang berlebihan dan muncul di acara TV.

Tanggapan Hesti Purwadinata ini diduga menyinggung soal kasus Saipul Jamil yang tampil di acara TV setelah bebas dari penjara karena pelecehan seksual.

Baca Juga: Ini Dia 4 Ciri Kepribadian Baik dan Buruk Zodiak Libra, Apakah Anda Termasuk?

Hesti Purwadinata mengaku akan keberatan jika seorang pelaku pelecehan seksual tersebut diundang dalam acara TV yang dibawakannya.

"Dari awal kebebasannya yang terlalu over exposure, dan tetiba muncul di tv dengan treatment drama yang bikin mual," ungkapnya dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dalam akun Twitter @Hestiprwdinata.

"Tindakan personal gue lakukan adalah menyampaikn keberatan untuk tidak mengundang di acara yang gue ada disitu," sambungnya.

Baca Juga: Taliban Klaim Kuasai Penuh Afghanistan Setelah Rebut Panjshir, Sebut Segera Umumkan Pemerintahan Baru

Istri Edo Borne ini pun mengungkapkan jika semua talent yang ada di acara TV yang ia ikuti mengaku keberatan dengan kehadiran pelaku pelecehan seksual.

Sehingga pihak TV tidak mengundang orang tersebut.

"Dan dari semua acara tv ataupun digital yang gue turut serta, bukan cuman gue tapi semua talentnya pun speakup," ujarnya.

Baca Juga: Pratu Iqbal Ditemukan Selamat Setelah KKB Maybrat Menyerang dan Ceritakan Dirinya Terus Ditembaki Ketika Kabur

"Untuk keberatan dan ultimatum ditanggapi dengan baik dari pihak tv," sambungnya.

Ia juga menyebutkan jika pengisi acara harus tegas dengan konten acaranya.

"Pengisi acara juga emang harus tegas juga sama konten acaranya," ungkapnya.

Baca Juga: Ketahui Hal yang Perlu Kamu Ubah Tentang Hidup Melalui Gambar Pertama yang Terlihat, Salah Satunya Ambisi!

Jika sudah syuting, lanjutnya, lebih baik untuk tidak ditayangkan agar tidak mendapatkan kerugian.

"Adapun kalau sudah sytng baiknya minta untuk tidak ditayangkan saya yakin ini bisa ditanggapi , karena sebagai garis depan, kitalah si pengisi acara yg juga mendapatkan kerugian paling besar secara moril," tutupnya.***

Editor: Tita Salsabila

Tags

Terkini

Terpopuler