Ayu Ting Ting Mengaku Berkurban 4 Ekor Sapi: Alhamdulillah, Masih Ada Rezekinya

20 Juli 2021, 18:10 WIB
Ayu Ting Ting mengungkap dirinya berkurban 4 ekor sapi. /Instagram/@ayutingting92

PR CIREBON - Pada Hari Raya Idul Adha tahun 2021, banyak selebritas yang ikut berkurban, salah satunya Ayu Ting Ting,

Pedangdut Ayu Ting Ting pada Hari Raya Idul Adha tahun ini diketahui ikut berkurban.

Ayu Ting Ting mengucap syukur karena mendapat rezeki untuk berkurban tahun ini.

Baca Juga: Unggah Fotonya Saat Umrah, Meisya Siregar: Yuk Mampu, Minimal DP Aja Dulu

"Alhamdulillah, masih ada rezekinya, masih ada kesempatan buat berbagi," kata Ayu Ting Ting dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari unggahan YouTube Intens Investigasi pada 20 Juli 2021.

Hewan yang dikurbankan Ting Ting adalah sapi. Ayu Ting Ting juga mengungkap total sapi yang disembelih pada Idul Adha 2021 ini.

"Alhamdulillah 4 (sapi)," ungkap Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Prediksi Shio Harian, Selasa 20 Juli 2021: Naga Bisa Memenangkan Hadiah, dan Kelinci Dapat Bersenang-senang

Ayu Ting Ting juga mengatakan bahwa hewan kurbannya tersebut akan dipotong pada hari ini, saat Idul Adha.

"Dipotong hari ini, dan emang semuanya kita udah serahin ke masjid," tutur Ayu Ting Ting.

Dia kemudian mengungkapkan, setiap tahunnya pada perayaan Idul Adha, pemotongan hewan kurban dilakukan di rumahnya.

Baca Juga: Perhatikan! Cara Sederhana Menemukan Kebahagiaan dan Kegembiraan dalam Hidup

Namun, mengingat pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir, kegiatan pemotongan hewan kurban tidak dilakukan di rumahnya.

"Biasanya kita setiap tahun motong di rumah nih, rame biasanya kan," katanya.

"Cuma karena keadaannya lagi kayak gini jadi enggak ada yang berani," sambungnya.

Baca Juga: Leslar Lovers Ikut Berkurban 5 Ekor Sapi pada Momen Idul Adha: Dibagikan Langsung untuk Masyarakat

Ayu Ting Ting juga mengatakan bahwa biasanya dia dan keluarga membuat panitia kurban setiap tahunnya.

"Biasanya kan kalau di sini (rumah) saya dan keluarga besar bikin panitia kurban setiap tahun, rame," katanya.

"Cuma karena emang pas lagi ada corona udah dua tahun, tahun kedua kita enggak rame-rame di rumah. Jadi emang semuanya di masjid," jelas Ayu Ting Ting.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: YouTube Intens Investigasi

Tags

Terkini

Terpopuler