Tumbuh Dewasa hingga Meniti Karir di Korea, BamBam GOT7 Ungkapkan Korea sebagai Kampung Halaman Keduanya

20 Juni 2021, 16:45 WIB
BamBam GOT7 mengungkapkan dalam sebuah wawancara bahwa Korea Selatan sebagai kampung halaman keduanya. /Twitter.com/@BAMBAMxABYSS

PR CIREBON - Dalam wawancara dan pemotretan baru-baru ini untuk majalah Dazed, BamBam GOT7 mencoba merefleksikan karirnya sejauh ini.

Awal pekan ini BamBam GOT7 merilis mini album solo pertamanya 'riBBon' yang menampilkan judul lagu dengan nama yang sama, dan baik album maupun judul lagunya telah menduduki puncak tangga lagu iTunes dibanyak negara di seluruh dunia.

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Soompi, BamBam GOT7 menjelaskan cerita mengenai perubahan yang ia alami selama 10 tahun terakhir sejak dirinya pertama kali pindah ke Korea.

Baca Juga: Patuhi Protokol Kesehatan, Simak Pengaruh Covid-19 pada Sistem Saraf Pusat

"Begitu banyak yang berubah. Dari hari-hari saya sebagai anak kecil hingga remaja dan akhirnya menjadi dewasa, saya menghabiskan seluruh waktu itu di Korea, dan bahkan di sanalah saya pertama kali merasakan alkohol," jelas BamBam.

Dia mengungkapkan bahwa kasih sayangnya sangat mendalam untuk Korea, karena di negara tersebut ia besar dan bisa merasakan sebagai kampung halaman keduanya.

"Korea adalah negara yang membesarkan saya. Anda bisa menyebutnya kampung halaman kedua saya," kata BamBam.

Baca Juga: Keluarga Besar Pemuda Pancasila Berduka, Ketua MPW PP Jabar Tubagus Dasep Meninggal Dunia

Lebih lanjut, BamBam menjelaskan perasaannya tentang merilis mini album solo pertamanya yang disambut dengan baik oleh penggemar juga pendengarnya.

"Saya merasakan tekanan, tetapi saya bersenang-senang. Daripada merasa gugup atau bersemangat, saya hanya bersenang-senang dan menikmati diri saya sendiri," ungkap BamBam.

Selain itu, BamBam juga menjelaskan kepindahannya baru-baru ini dari JYP Entertainment ke Abyss Company.

Baca Juga: Bukan Main Lezatnya, Berikut 3 Sajian Menggoda dari Mangga, Salah Satunya Cheesecake

Diakui BamBam, ia saat ini lebih bisa untuk mengeksplor kemampuannya dalam bidang musik.

Ia dapat menyanyi sesuai dengan warna musik yang menjadi favoritnya, hal itu menjadi kebahagiaan tersendiri bagi BamBam.

“Karena saya pindah agensi, semua orang melihat saya sekarang. Saya pikir ini benar-benar kesempatan bagi saya untuk menunjukkan warna unik saya sendiri yang menjadi milik saya sendiri," ungkap BamBam.

Baca Juga: Prediksi Shio Mingguan 21-27 Juni 2021: Tikus, Kerbau, dan Macan Pengelolaan Keuangan Harus Benar

"Jika, selama tujuh tahun terakhir, saya memiliki tembok di depan saya, tembok itu sekarang sudah tidak ada lagi jadi saya sekarang bisa menyanyikan jenis lagu yang selalu ingin saya nyanyikan, tetapi dulu tidak bisa,” jelas BamBam.

Dituturkan BamBam bahwa dengan menerima tantangan baru, bisa meningkatkan level keterampilan dirinya dalam berkarya.

"Saat merekam lagu dengan gaya seperti itu, ada beberapa aspek yang sulit," lanjutnya.

Baca Juga: Fiersa Besari Cerita Sempat Beselisih Paham dengan Anji hingga Bermusuhan, Kenapa?

"Saya pikir dengan menerima tantangan baru dan menyelesaikannya, satu per satu, saya akan meningkatkan level keterampilan saya,” pungkasnya.

Mini album "riBBon" berisi enam lagu yakni Intro, Pandora, riBBon, Look So Fine, Air, dan Under The Sky.

Lagu "riBBon" menandai debut BamBam sebagai solois di bawah label barunya Abyss Company.***

Editor: Arman Muharam

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler