Agnez Mo Buka Klinik Vaksin Covid-19 Gratis, Ini Lokasi dan Cara Mendapatkannya

17 Juni 2021, 12:45 WIB
Berikut lokasi dan cara mendapatkan vaksin Covid-19 gratis dari Agnez Mo lewat AG Peduli. Ditunjang fasilitas kesehatan lain.* /Instagram/@agnezmo

PR CIREBON - Agnez Mo dan ayah baptisnya, membuka klinik vaksin Covid-19 secara gratis.

Klinik vaksin Covid-19 yang diusung Agnez Mo tersebut juga menyediakan beberapa fasilitas kesehatan lain.

Lewat akun Instagram pribadinya, Agnez Mo menunjukkan beberapa sudut di dalam klinik vaksin Covid-19 gratis tersebut.

Baca Juga: Terjerat Dugaan Utang Rp150 Juta untuk Kepentingan Pemda, Sekda Gorut Dilaporkan oleh Warga

Diketahui, program vaksin Covid-19 gratis yang diusung pelantun lagu 'Coke Bottle' tersebut bernama AG Peduli.

"AGP Ancol bekerja sama dengan Puskesmas Pademangan dan dukungan dari kurang lebih 60 Nakes dan 120 relawan Non Nakes," tulis Agnez Mo.

Mantan kekasih Deddy Corbuzier itu menuturkan, jika klinik vaksin Covid-19 itu hanya berada di Ancol dan Mall Artha Gading.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Cinta Hari Ini 17 Juni 2021: Aquarius Percayai Intuisi, Pisces Ketakutan dalam Cinta

Tak hanya menyediakan vaksin Covid-19 gratis, Agnez Mo juga akan memberikan jamuan makan bagi masyarakat yang nantinya datang.

"Mie instant & telur itu inisiatifnya AGP utk mendukung kolaborasi antara swasta & pemerintah dalam mensukseskan program vaksinasi," sambungnya.

Klinik yang telah berjalan selama seminggu ini juga dilengkapi ambulans, ruang emergency, lab, dan tempat isolasi rawat inap.

Baca Juga: Paul Pogba Pindahkan Botol Minuman Beralkohol, Ustaz Yusuf Mansur Beri Pujian

Berikut lokasi dan cara mendapatkan vaksin Covid-19 gratis dari Agnez Mo lewat AG Peduli. Ditunjang fasilitas kesehatan lain.* Instagram @agnezmo

Baca Juga: Istri Jeje Ungkap Suaminya Positif Covid-19, Syahnaz Sadiqah: Kita Terpisahkan Lagi

Fasilitas lain yakni, area skrining dan deteksi Covid-19, ada tenda pengambilan swab, rontgent xray, dan pengambilan darh.

Lalu treatment isolasi rawat inap, ada tenda pasien rawat inap, HCU/ICU, dan persiapan OK.

Klinik vaksin Covid-19 gratis ini diperuntuknya untuk para anggota AGNATION yang telah terdaftar.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Wawancarai Polisi yang Ringkus Anji: Dia Orang Baik, Kok Tega Sih Ditangkap Bro?

Berikut tata cara mendapatkan vaksin Covid-19 gratis:

1. Foto AGNATION passport.

2. Foto KTP.

Baca Juga: Indonesia Daftarkan Tiga Obligasi Syariah Senilai Tiga Miliar Dolar di Nasdaq Dubai

3. Kirim ke @officialagnation@gmail.com.

4. Tunggu hingga pengumuman resminya untuk mendapatkan jadwal dan waktu penyuntukan vaksin.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @agnezmo

Tags

Terkini

Terpopuler