Beredar Kabar Raja Salman Sudah Meninggal dan Kematiannya Sengaja Dirahasiakan, Simak Faktanya

- 24 Juli 2020, 10:31 WIB
Raja Salman Arab Saudi
Raja Salman Arab Saudi /Twitter/@KSAmofaEN

Masih berlanjut pada Selasa 21 Juli 2020 pukul 17.21 waktu setempat, SPA melaporkan Raja Salman menerima telepon dari Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi dengan harapan agar kesehatan Raja Salman kembali membaik.

Kemudian berlanjut lagi, SPA melaporkan pada pukul 23.57 waktu setempat, Raja Salman menerima telepon dari Pangeran Mahkota Abu Dhabi Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan, sekaligus sebelumnya menerima pesan yang sama dari telepon raja dan kepala negara Abu Dhabi.

Baca Juga: Temukan Kejanggalan Program Kemendikbud, NU dan Muhammadiyah Sepakat Keluar

Bahkan pada Rabu dini hari, 22 Juli 2020, pukul 00.44 waktu setempat, SPA melaporkan Raja Salman sempat menggelar rapat kabinet secara virtual dari sebuah kantor di Rumah Sakit Spesalis King Faisal di Riyadh.

“Pada awal sesi, Penjaga Dua Masjid Suci mengucapkan terima kasih dan memuji Allah SWT atas kesehatan dan kesejahteraan yang ia nikmati mengikuti tes yang ia jalani sebagai akibat dari peradangan kandung empedu, menyatakan penghargaannya kepada semua orang yang bertanya tentang dia untuk meyakinkan kesehatannya,” tulis SPA dalam laporannya pada Rabu, 22 Juli 2020.

Baca Juga: Tolak Tuduhan Pakai Dana Kemendikbud, Tanoto Foundation: Kami Ikut POP dengan Dana Sendiri

Dengan demikian, klaim narasi yang menyebut Raja Salman telah meninggal sudah terbukti salah. Untuk itu, informasi yang beredar dengan membawa nama Raja Salman dapat masuk dalam kategori Konten yang Menyesatkan atau Misleading Content.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO Saudi Press Agency


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x