Beredar Video Witan Sulaeman Makan Mie Instant, Begini Sikap PSSI dan Shin Tae-yong

- 28 Desember 2023, 05:58 WIB
Begini Sikap PSSI dan Shin Tae-yong atas video Witan Sulaeman tengah menyajikan mie instant di akun Instagram Marselino Ferdinan.
Begini Sikap PSSI dan Shin Tae-yong atas video Witan Sulaeman tengah menyajikan mie instant di akun Instagram Marselino Ferdinan. /Tangkapan layar Facebook Sepakbola Indonesia Fansbook

SABACIREBON - Pecinta sepak bola khususnya Timnas Indonesia mendadak gaduh setelah melihat video Witan Sulaeman tengah menyajikan mie instant di akun Instagram Marselino Ferdinan.

Video tersebut memperlihatkan Witan Sulaeman sedang membuat mie instant di kamar hotel. Bagaimana tanggapan PSSI?

Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Zainudin Amali menyatakan pemain timnas Indonesia yang terlihat sedang menikmati mie instant selama pemusatan latihan (TC) telah mendapatkan teguran dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca Juga: Waketum PSSI Sebut Target Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar Harus Realistis

Zainudin Amali, yang saat ini sedang memantau TC Timnas Indonesia di Antalya, Turki, menyatakan semua kebutuhan makanan sudah disediakan dengan memadai oleh pihak hotel tempat tim Garuda menginap.

"Pelatih Shin Tae-yong sudah memberikan teguran kepada para pemain. Mereka mengaku hanya bercanda, karena sebenarnya makanan yang disediakan oleh pihak hotel sudah lebih dari cukup untuk kebutuhan Timnas," ujar Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali Rabu 27 Desember 2023.

Zainudin Amali menjelaskan bahwa para pemain timnas Indonesia tidak mengalami kesulitan dalam beradaptasi dengan jenis makanan selama menjalani pemusatan latihan.

Baca Juga: Gawat, Kedua Pemain Keturunan Ini Dipastikan Gagal Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Zainudin, yang menjabat sebagai Menpora pada periode 2019-2023, menyatakan menu makanan dalam TC kali ini sudah memenuhi standar gizi atlet dan tersedia dalam jumlah yang cukup.

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x