PIALA ASIA, Gol Indonesia Berawal Dari Kaki Pemain Ngotot Ini, Ini 6 Pemain Kunci Indonesia Vs Suriah

- 5 Maret 2023, 07:58 WIB
Indonesia kalahkan suriah 1-0/ pssi.org
Indonesia kalahkan suriah 1-0/ pssi.org /

SABACIREBON-Setelah gagal pada laga pertama melawan Irak, Timnas Indonesia U-20 akhirnya mengenyam kemenangan pada Piala Asia U-20 usai menghempaskan timnas Suriah U-20, Sabtu 4 Maret 2023.

Gol semata wayang pada pertandingan yang disiarkan secara live salah satu televisi swasta tersebut, dilesakan striker Hokky Caraka menit 34. Pertandingan berlangsung di Stadion Lokomotiv, Tashkent Uzbekistan.

Proses gol berawal dari umpan terukur yang ciamik dari kaki Hugo Samir. Pemain berdarah Brazil ini melambungkan bola ke pertahanan Suriah dan berhasil dimaksimalkan menjadi gol oleh Hokky Caraka.

Baca Juga: INFO CIREBON: Sesosok Mayat Ditemukan di Kali Bangka Pangenan, Saat Ditemukan Kenakan Kaos Bertuliskan Ini

Pada pertandingan ini ada beberapa pemain yang cukup gemilang bermain dan menjadi kunci pertandingan. Berikut urutannya berdasarkan pengamatan dan analisis cirebon.pikiran-rakyat.com (sabacirebon):

1. Daffa Fasya, penjaga gawang

Nama Daffa Fasya kini semakin akrab dan melekat pada para pecinta sepakbola Indonesia. Betapa tidak sudah dua pertandingan ini, dirinya dipercaya menjaga gawang timnas Indonesia U-20 menggantikan Cahya Supriadi.

Baca Juga: Timnas U20 Indonesia Jaga Peluang Lolos

Berkat aksi-aksi penyelamatannya, timnas Indonesia U-20 terhindar dari gempuran-gempuran para pemain Suriah. Bahkan pada menit-menit akhir, hampir saja Suriah menyamakan kedudukan jika Daffa tak berhasil menepis tandukan striker lawan.

Begitupun sebelumnya beberapa kali penyelamatan dia lakukan dengan gemilang hingga para penyeran Suriah dibuatnya frustasi.

2. Hokky Caraka

Kecerdikan Hokky Caraka saat menyarangkan bola di sudut kiri atas gawang Suriah patut diacungi jempol.

Baca Juga: Arsenal Comeback Dramatis, Kokoh di Puncak Klasemen

Karena berkat gol tendangan kerasnya tersebut, menjadikan Indonesia kini masih berpeluang untuk lolos ke babak berikutnya.

Kelebihan lain dari Hokky Caraka ini adalah mobilitasnya sepanjang pertandingan. Meski ia seorang striker, tetapi selalu ada di mana-mana membantu pertahanan tim Garuda Muda.

3. Hugo Samir

Usianya memang masih sangat muda, tetapi bakat dan kerja kerasnya di lapangan makin tampak.

Baca Juga: Chelsea Akhirnya Menang setelah Tiga Kali Kalah Beruntun

Pada pertandingan melawan Suriah, Hugo Samir berhasil memperlihatkan permainan ngototnya. Seolah tak pernah capek, ia selalu turun naek untuk membantu memyerang maupun bertahan.

Tak jarang dirinya kerap terlibat berduel dengan pemain lawan. Berkat aksi-aksinya, meski belum membuat gol, Hugo Samir berhasil menyuguhkan umpan-umpan akuratnya.

Selain saat gol oleh Hokky Caraka, umpan berkelas juga dia perlihatkan ketika mengumpan Ronaldo Kwateh di sisi kanan jantung pertahanan Suriah. Sayang tidak berbuah gol.

Baca Juga: Manchester City Taklukkan Newscastle United, Buntuti Arsenal

4. Achmad Maulana Syarif,

Tidak adanya Marcelino Ferdinan, sedikit demi sedikit mulai bisa diatasi pelatih Shin tae Yong. Termsuk dengan selalu dimainkannya sosok Achmad Maulana Syarif di baris pertahanan dan lapangan tengah.

Gelandang yamg dikenal pengangkut air ini, sukses mengimbangi permainan lawan. Bahkan beberapa kali diawali umpannya, serangan Indonesia diawali.

Selain lugas dalam mengalirkan bola ke depan, ketenangan saat bermain menjadi kelebihan pemain yang satu ini.

Baca Juga: Manchester City Taklukkan Newscastle United, Buntuti Arsenal

5. Robi Darwis,

Sosok Robi Darwis pada pertandingan kemarin betul-betul menjadi pembeda. Terutama di lini pertahanan yang tampak lebih solid dan rapih dibanding pertandingan lawan Irak, sebelumnya.

Selain memberi kekhawatiran pada lawan dengan sejumlah lemparan
tanggsnnya yang super jauh, jelajah Robi Darwis juga luar biasa. Ia seolah selalu ada di mana-mana berlari tal kenal lelah.

6. Muhammad Ferrari,

Sukses Indonesia menahan gempuran para pemain Suriah, tak bisa lepas dari peran sentral Muhammad Ferrari di lini pertahanan Garuda Muda.

Baca Juga: Megabox Jaringan Bioskop akan Siarkan Langsung World Baseball Classic (WBC) 2023 Korea Selatan

Sudah tak terhitung, berapa kali pemain Petsija Jakarta ini berjibaku di jantung pertahanan Indonesia. Selain itu dirinya juga memiliki visi bermain bagus untuk membantu penyerangan ke depan. Termasuk lewat sundulannya yang menjadi kelebihannya.

Susunan pemain Indonesia saat bertemu Suriah Sabtu 4 Maret 2023, terdiri dari: Daffa Fasya, Dzaky Asraf, Kakang Rudianto, Muhammad Ferrari, Doni Tri Pamungkas (Frengky Missa 89'), Ferdiansyah (Hugo Samir 13'), Arkhan Fikri, Ronaldo Kwateh, Robi Darwis, Achmad Maulana Syarif, dan Hokky Caraka (Rabbani Tasnim 89').***

Editor: Andik Arsawijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x