Di Tengah Polemik Akibat Pandemi Covid-19, Gelaran Olahraga Pertama Olimpiade Tokyo Akhirnya Dimulai

- 21 Juli 2021, 15:15 WIB
Ilustrasi. Gelaran pertandingan olahraga di Olimpiade Tokyo akhirnya dimulai, usai banyaknya polemik dan tuntutan pembatalan karena pandemi Covid-19.
Ilustrasi. Gelaran pertandingan olahraga di Olimpiade Tokyo akhirnya dimulai, usai banyaknya polemik dan tuntutan pembatalan karena pandemi Covid-19. /Tangkapan layar Instagram/@tokyo2020

PR CIREBON – Usai banyaknya polemik terkait Olimpiade Tokyo, kini Pitcher Jepang Yukiko Ueno menyerahkan bola pertama dari gelaran olahraga multicabang terbesar itu.

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Al Jazeera, pertandingan softball pertama dalam Olimpiade Tokyo itu berlangsung antara tuan rumah Jepang dan Australia.

Selain pertandingan softball, pertandingan sepakbola wanita di Olimpiade Tokyo juga dijadwalkan pada hari ini, Rabu, 21 Juli 2021.

Baca Juga: Vicky Prasetyo Dituntut 8 Bulan Penjara Atas Dugaan Pencemaran Nama Baik, Angel Lelga: Saya Sudah Lega

Olimpiade Tokyo digelar di tengah pandemi dan keraguan yang terus berlanjut tentang kebijaksanaan mengadakan acara tersebut.

Pasalnya, varian Delta yang menyebar cepat menjadi faktor kebangkitan Covid-19 di Jepang dan seluruh dunia.

Pejabat Jepang telah mendorong Olimpiade meskipun ada tentangan gigih di negara itu untuk tidak mengizinkan lebih dari 11.000 atlet, staf, dan media yang datang dari berbagai negara.

Baca Juga: Resep 3 Minuman Menyegarkan yang Mudah Dibuat di Rumah, Cocok untuk Hari yang Melelahkan

Tentangan itu mengingat meningkatnya jumlah kasus Covid-19 di Jepang, bahkan Tokyo saat ini masih dalam keadaan darurat virus Corona.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x