Farshad Noor Out! Tampil Kurang Gereget di Piala Menpora 2021 Tak Sesuai Ekspektasi, Persib Putuskan Kontrak

- 27 April 2021, 07:35 WIB
Farshad Noor diputus kontrak oleh Persib, atas penilaian pelatih Robert Alberts yang menyatakan penampilannya di Piala Menpora 2021 tidak sesuai ekspektasi tim, hingga diragukan untuk bermain di Liga 1 Indonesia mendatang.*
Farshad Noor diputus kontrak oleh Persib, atas penilaian pelatih Robert Alberts yang menyatakan penampilannya di Piala Menpora 2021 tidak sesuai ekspektasi tim, hingga diragukan untuk bermain di Liga 1 Indonesia mendatang.* //Tangkapan layar ungahan video Twitter/@persib

Malahan menerima kritikan dan ledekan bukan di media sosial lagi, tapi langsung di lapangan.

Tapi, sungguh kuatnya mental Kim Jeffrey Kurniawan, ditambah dia mampu unjuk gigi menunjukan permainan terbaiknya untuk membuktikan dirinya mumpuni dan layak mendapatkan tempat di skuat Persib.

Baca Juga: 12 Ciri-ciri Mengapa Dirimu Selalu Lelah, Salah Satunya Terlalu Perfeksionis

Akhirnya, sampai ia sekarang bukan lagi bagian dari Persib pun tetap menjadi idola Bobotoh.

Farshad Noor, pemain berposisi midfielder berusia 26 tahun, didatangkan Persib dengan harapan penuh mampu menggantikan peran dari Omid Nazari.

Hanya sayang, pemain sempat berkarir di liga papan atas Belanda, PSV Eindhoven, dan juga adalah kapten kesebelasan di timnas Afghanistan, Farshad Noor tak mampu merebut hati pelatih Persib Robert Alberts.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Ini Membatasi Risiko Kanker Payudara, Kurangi Minuman Beralkohol

Pernyataan Robert Alberts putuskan kontrak Farshad Noor terpantau di laman Instagram  sebagai berikut:

“Kami tidak akan melanjutkan kontrak Farshad Noor. Dia tidak sesuai dengan ekspektasi saya,” ungkap Robert Alberts kepada wartawan, di Crown Hotel Bandung, Senin 26 April 2021 sore.

“Saya rasa orang yang datang dengan latar belakang seperti dia harus bisa memproduksi lebih dan itu bukan hanya di satu laga,” jelasnya.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Instagram @maung_creator


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah