Banjir saat Pandemi Bikin Khawatir, DPRD DKI Jakarta: Bisa Hadirkan Klaster Covid-19 Pengungsian

- 28 September 2020, 14:18 WIB
Ketua DPRD DKI Jakarta yaitu Prasetyo Edi Marsudi./Antara/livia Kristianti/
Ketua DPRD DKI Jakarta yaitu Prasetyo Edi Marsudi./Antara/livia Kristianti/ /

Prasetio mengatakan bahwa masalah di Jakarta dari dulu hanya dua, macet dan banjir, Karena itu dirinya menyetujui dibentuknya Pansus Banjir. Hal ini perlu keseriusan untuk masalah banjir ini.

Baca Juga: Wapres Maruf Amin: Hak Masyarakat Tahu Informasi Covid-19 Harus Terpenuhi, Sesuai Amanat UU

Selain itu, DPRD juga menyoroti revitalisasi trotoar, yang dianggap menjadi penyebab dan penyumbang banjir Jakarta.

Contohnya adalah revitalisasi trotoar di sepanjang jalan Pangeran Diponegoro. Menurut ia, justru mengakibatkan penyumbatan air, sehingga membanjiri perumahan warga sekitar.

"Di awal tahun lalu Jakarta kembali dikepung banjir. Termasuk di kawasan Menteng, Jalan Diponegoro. Penyebabnya karena pelebaran trotoar yang justru tidak memperhatikan saluran yang ada di bawahnya.”ujarnya.

Baca Juga: Kepribadian Ahok Dibongkar, dari Heran Diangkat Komut Pertamina hingga Harus Punya Jubir Sendiri

Dia juga mendorong Anies, agar mengoptimalkan alokasi dana pinjaman sebesar Rp12.5 triliun dari PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero). Pinjaman tersebut, dialokasikan untuk tahun ini dan 2021, dengan beberapa program prioritas.

Selain banjir, anggaran tersebut juga akan digunakan untuk sejumlah program, seperti kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur.

"Dengan ketersediaan anggaran, sudah saatnya Pak Gubernur memperbaiki manajemen, standar prosedur untuk penanganannya banjir," ucapnya.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x