Luncurkan Buku Baru Soal Kepemimpinan Jokowi, Amien Rais: Komunisme Diberi Angin Sangat Kencang

- 26 September 2020, 06:30 WIB
Amien Rais.*
Amien Rais.* /

PR CIREBON - Mantan Ketua MPR Amien Rais menuliskan sebuah buku dengan judul Risalah Kebangsaan, Pilihan Buat Pak Jokowi: Mundur atau Terus.

Buku setebal 94 halaman itu telah diluncurkan secara virtual pada Jumat, 25 September 2020 malam.

“Memang saya melihat itu komunisme diberi angin yang sangat kencang dalam kepemimpinan Pak Jokowi ini. Jadi ini ada kaitannya juga dengan Lebensraum yang dilakukan oleh Tiongkok itu karena ada kaitan luar biasa," ujar Amien Rais dalam peluncuran bukunya, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari RRI.

Baca Juga: Legendaris dan Bertalenta, Berikut 5 Musisi Dunia dengan Penjualan Album Terlaris Sepanjang Masa

Dalam bukunya itu, dia menuliskan para komunis malam yang berupaya meyakinkan masyarakat bahwa komunisme sudah menjadi bagian dari sejarah masa lalu lupa bahwa di zaman internet, seluruh informasi global di bidang apa saja yang sudah sangat mudah diakses setiap orang.

“Mereka buta bahwa RRC (Republik Rakyat China) yang menjadi junjungan beberapa oknum dalam rezim Jokowi pada hakikatnya merupakan kekuatan komunisme internasional yang paling dahsyat," tuturnya.

Lebih lanjut, Amien Rais mengungkapkan bahwa dulu Mao Zedong (MaoTse Tung) mempropagandakan dan memaksakan Maoisme sebagai ideologi tunggal RRC, maka Xi Jinping, penguasa puncak dan penguasa tunggal RRC, yang jadi presiden dan sekaligus sekjen PKC (Partai Komunis China), sekarang ini telah mengeluarkan Xi Jinpingisme.

Baca Juga: Pasien OTG Covid-19 di Jakarta Bisa Isolasi Mandiri di Rumah, Simak Persyaratan Lengkapnya

Kata Amien Rais, di antara 14 butir ideologi Xi Jinping disebutkan bahwa PKC memegang kekuasaan mutlak atas Tentara Pembebasan Rakyat (PLA), mengukuhkan jabatan Xi sebagai penguasa tunggal Tiongkok seumur hidup.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x