Erick Thohir Ancam Tutup Pabrik yang Bandel Langgar Protokol Kesehatan, Simak Fakta-faktanya

- 6 September 2020, 14:45 WIB
Menteri BUMN, Erick Thohir. */m.news.id
Menteri BUMN, Erick Thohir. */m.news.id /

PR CIREBON - Pemerintah gencar melakukan sosialisasi terkait virus Corona yang menyebabka Covid-19 kepada perusahaan atau pabrik agar tetap disipln menerapkan protokol kesehatan.

 

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir pun memberikan ancaman  akan menutup pabrik jika tidak disiplin protokol kesehatan dan memunculkan klaser baru Covid-19.

Berikut in fakta-fakta mengenai pabrik yang akan ditutup sebagaimana diberitakan Warta Ekonomi partner sindikasi konten Okezone dalam artikel berjudul "3 Fakta Erick Thohir Ancam Tutup Pabrik Tak Patuh Prokes".

Baca Juga: Berniat Siarkan Langsung Proses Kematiannya, Facebook Turun Tangan Blokir Live Pria Perancis

1. Erick Thohir Ancam Tutup Pabrik

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Ketua Pelaksana Harian Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Erick Thohir mengancam untuk menutup pabrik.

Ancaman tersebut berlaku bagi pabrik yang nekat mengabaikan protokol kesehatan, hingga rentan menyebabkan penularan virus Corona.

"Kalau pemilik pabrik tidak sayang dengan karyawannya yang mestinya tadi shift-nya bisa dibagi dua tetap jadi satu, hanya mengejar income. Nah ini saya rasa konsekuensinya juga harus dipertimbangkan, bukan nggak mungkin ya pabriknya ditutup," kata dia dalam konferensi pers virtual.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Okezone Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x