Sulit Ditebak Langkah Politik Nasdem Terhadap Puan Maharani

- 26 Agustus 2022, 13:14 WIB
Sulit menebak langkah politik Nasdem terhadap Puan Maharani dalam Pemilu Pilpres 2024 mendatang./pikiran-rakyat.com
Sulit menebak langkah politik Nasdem terhadap Puan Maharani dalam Pemilu Pilpres 2024 mendatang./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON-Safari politik yang dilakukan Ketua DPP PDIP Puan Maharani ke partai Nasdem sulit ditebak hasilnya.

Surya Paloh Ketua Umum Nasdem sulit ditebak, arah dan pandangan politiknya terhadap Puan Maharani sebagai Capres di Pemilu Pilpres 2024 mendatang.

Kalau pun Paloh menyatakan, Puan masuk ke dalam radar pencalonan Pilpres yang diamati Nasdem, pernyataan itu hanya sekedar komunikasi  politik Nasdem.

Baca Juga: Jumat Berkah Forum Jurnalis Cirebon, Sasar Jalanan Kota, Saatnya Para Jurnalis Membesarkan Masyarakat Kecil

Paloh menurut pengamat tidak sungguh-sungguh menyebut Puan masuk dalam radar  pencalonan.

Bahkan kedepannya, Paloh tetap lebih mementingkan memprioritaskan koalisasi dengan PKS dan Demokrat.

Isyarat radar Nasdem terhadap Capres, hanya dominan kepada Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Panglima ABRI Andhika Perkasa.

Adapun pernyataan Surya Paloh soal Puan Maharani masuk dalam radar capres Nasdem diungkapkan usai bertemu dengan Puan dan jajaran elite PDI-P lainnya di Nasdem Tower, Jakarta, Senin (22/8/2022).

"Sudah ketemu begini, masa enggak masuk dalam radar," kata Paloh.

Baca Juga: Bulu Tangkis Tokyo : Hendra Ahsan Pastikan All Indonesian Semifinal di Kejuaraan Dunia 2022 Tokyo

Mulanya, awak media bertanya kepada Paloh ihwal dukungan Nasdem ke Ganjar Pranowo. Paloh lalu mengatakan, diusung atau tidaknya Ganjar ke depan sebagai capres Nasdem akan menyesuaikan perkembangan politik ke depan.

Kendati demikan, hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menngungkapkan bahwa Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sangat tidak kompetitif dalam bursa calon presiden (Capres) 2024.

Karenanya, PDIP mencoba melakukan upaya untuk meningkatkan daya kompetisinya. Puan dan PDIP akan rajin melakukan kunjungan kepada beberapa partai politik.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Ciayumajakuning Hari Ini Jumat 26 Agustus 2022

 

 
Hal itu dibenarkan oleh Puan Maharani.  Ia  mengatakan komunikasi antarpartai politik (parpol) yang telah dilakukan dirinya merupakan bentuk menjaga stabilitas negara menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Untuk membangun bangsa dan negara tidak bisa dilakukan sendiri, namun perlu bersama-sama sehingga silaturahmi itu penting," ujar Puan Maharani, di Bandarlampung, Rabu malam.

Ia menjelaskan kegiatan komunikasi yang telah dilakukan, salah satunya dengan Partai NasDem merupakan bentuk penjajakan visi dan misi bersama menuju Pemilu 2024 agar berjalan dengan baik dan lancar.

Baca Juga: Bulu TangkisTokyo : Ginting Kembali Menghadapi Si Batu Karang, Viktor Axelsen

"Saya sudah melakukan silaturahmi politik kepada ketua partai lain, ini sudah ditugaskan untuk mulai melakukan ke semua partai, total ada sembilan partai untuk menjaga komunikasi," katanya dilansir dari Antara belum lama ini.

Menurut dia, menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 diharapkan situasi politik dapat terjaga dengan baik.

"Jangan sampai ada perpecahan karena persatuan dan kesatuan harus tetap terjaga. Jadi kita tahu kapan waktunya untuk bertanding dan bersanding," ucapnya.

Dia berharap semua partai politik saling bersatu dan bergotong royong menjaga stabilitas negara untuk kesatuan bangsa menjelang pemilu.
 
Baca Juga: Bulu Tangkis Tokyo : Empat Wakil Indonesia ke Perempat Final Kejuaraan Dunia 2022 Tokyo

"Harapannya semua partai bisa guyub bersama menjaga stabilitas bangsa dan negara," tambahnya.
 
Namun tentang dampak kunjungan Puan ke Nasdem, sulit mengatakan, Nasdem akan bersungguh-sungguh mengusung Puan.***
 

Editor: Aria Zetra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah