Meriahkan Suasana HUT RI, Pemkot Jakpus Siapkan 15 Ribu Tanaman Hias Bernuansa Merah Putih

- 16 Agustus 2021, 15:00 WIB
Tanaman bernuansa merah-putih menghiasi kawasan Patung Arjuna Wijaya, yang berada di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, jelang HUT ke-76 Republik Indonesia, Senin (16 Agustus 2021).
Tanaman bernuansa merah-putih menghiasi kawasan Patung Arjuna Wijaya, yang berada di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, jelang HUT ke-76 Republik Indonesia, Senin (16 Agustus 2021). /ANTARA/HO-Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat

PR CIREBON - Menjelang peringatan HUT ke-76 Republik Indonesia, Pemerintah Kota Jakarta Pusat menyiapkan sebanyak 15 ribu tanaman hias dari berbagai jenis dengan nuansa merah putih.

Ribuan tanaman hias disiapkan untuk menghias dua lokasi selama momentum HUT ke-76 Republik Indonesia.

Dua lokasi yang dihias yakni di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat dan di kawasan Patung Arjuna Wijaya, yang berada di bundaran Jalan Medan Merdeka Barat.

Baca Juga: Adanya Tekanan yang Meningkat dari Polisi, Organisasi Hak Asasi Manusia di Hong Kong Bubarkan Diri

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat Mila Ananda pada Senin, 16 Agustus 2021.

"Untuk Perayaan HUT ke-76 RI tahun 2021 ini, kami melakukan penataan dekorasi di dua titik, yaitu di Patung Arjuna dan lobi Kantor Walikota Jakarta Pusat," kata Mila, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Antara.

Ribuan tanaman itu dihias sesuai dengan tema HUT ke-76 Republik Indonesia.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah Pilih, 4 Minuman Ini Bisa Sebabkan Kerusakan hingga Penyakit Ginjal

Tanaman hias dalam pot terpampang dan membentuk tulisan "Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh" di kedua lokasi tersebut.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x