Dari Survei Charta Politika, 63,1 Persen Responden Setuju Presiden Reshuffle Menteri

13 Juni 2022, 19:24 WIB
Dari Survei Charta Politika, 63,1 Persen Responden Setuju Presiden Reshuffle Menteri/foto antara /

SABACIREBON - Beberapa waktu lalu, isu akan adanya reshuffle menteri oleh Presiden RI, Ir Joko Widodo sempat menyeruak. Tak ayal berbagai spekulasi pun muncul.

Namun hingga saat ini, kabar tersebut seolah berlalu begitu saja. Apalagi siapa saja yang bakal diresuffle, semakin sulit ditebak.

Terbaru di luar isu resuffle
tersebut, kini lembaga survei Charta Politika Indonesia merilis hasil survei perihal resuffle ini.

Baca Juga: Indonesia Open : Keikutsertaan Marcus Gideon Sangat Bergantung Tim Dokter

Hasilnya, sebesar 63,1 persen responden setuju jika Presiden RI Joko Widodo melakukan reshuffle atau perombakan kabinet terhadap menteri Kabinet Indonesia Maju.

Demikian dikutip dari http//: antaranews.co.id, Senin 13 Juni 2022.

“Ketika kami uji lebih lanjut, 63,1 persen memang menyatakan setuju apabila dilakukan reshuffle,” kata Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya dalam acara Rilis Survei Charta Politika: Membaca Situasi Politik dan Konstelasi Elektoral Pasca Rakernas Projo yang disiarkan di platform Zoom Meeting, dipantau dari Jakarta, Senin 13 Juni 2022.

Baca Juga: Usai Bentrok Dengan Bali United, Esoknya Pemain Persib Direndam di Air Es, Ko Bisa?

Yunarto menyebutkan, tendensi tersebut terlihat dari selisih atau jarak antara kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan yang berada pada angka 68,4 persen.

Dengan kepuasan publik terhadap kinerja menteri Kabinet Indonesia Maju yang berada pada angka 53,5 persen.

Selisih sebesar 14,9 persen tersebut, menurut Yunarto, menunjukkan bahwa ada yang salah dari kinerja menteri. Padahal, menteri secara operasional menjalankan tugas-tugas pemerintahan.

Baca Juga: Persib VS Bali United 1-1, Tak Bisa Persembahkan Gol Untuk Timnya, Ini Yang Dikatakan Ciro Alves

"Ketika kepercayaan publik ke pemerintah turun, menterinya turun lebih jauh lagi. Ketika tingkat kepuasan publik terhadap pemerintah naik, kepuasan terhadap menteri tetap segitu-segitu saja," ucap Yunarto.

Apalagi, isu mengenai reshuffle menteri kembali menguat di dalam pemberitaan hingga menjadi gosip politik.

Oleh karena itu, isu mengenai reshuffle menteri merupakan salah satu isu yang harus diperhatikan oleh pemerintah.

Baca Juga: Indonesia Open : Persaingan akan Lebih Seru dari Indonesia Master

Terlebih, persentase publik yang menyetujui Presiden Jokowi untuk melakukan reshuffle menunjukkan bahwa tindakan tersebut merupakan langkah yang tepat, kata Yunarto.

"Memang dukungan atau dorongan dari publik untuk adanya reshuffle itu sangat besar, ada di angka 63,1 persen. Jauh dari yang menyatakan tidak setuju, hanya 24,3 persen," katanya.***

 

Editor: Otang Fharyana

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler