Najwa Shihab Sebut Ketua KPI Sudah Datang ke Studio untuk Klarifikasi Tapi Kembali Pergi, Kenapa?

10 September 2021, 10:00 WIB
Najwa Shihab mengungkapkan bahwa Ketua KPI yang sudah datang untuk klarifikasi soal pelecehan seksual di lingkup KPI, malah kembali pergi. /Instagram/@najwashihab

PR CIREBON - Kasus pelecehan seksual yang terjadi di lingkungan kerja Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) tengah menjadi topik hangat, termasuk untuk Najwa Shihab.

Oleh karena itu, Najwa Shihab mengundang langsung Ketua KPI untuk datang di acara talkshow mingguan miliknya, Mata Najwa.

Namun Najwa Shihab ungkap bahwa Ketua KPI yang sudah datang itu kembali pergi dari studio Mata Najwa.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini, Jumat 10 September 2021: RCTI, GTV, MNC TV, dan Indosiar

Hal itu disampaikan langsung oleh Najwa Shihab dalam akun instagram miliknya.

"Ketua KPI tadi malem sudah hadir di studio Mata Najwa, bahkan sudah siap naik panggung tapi tiba tiba menolak berdialog dengan pengacara MS," tulis Najwa Shihab, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari instagram @najwashihab.

Menurut keterangan Najwa Shihab, Ketua KPI menolak untuk berdialog dengan Pengacara MS, yakni korban pelecehan seksual di KPI.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 10 September 2021: Capricorn, Aquarius, dan Pisces, Cobalah Luangkan Waktu untuk Diri Sendiri

Ketua KPI menolak untuk berdialog dan enggan memberikan alasannya kepada Najwa Shihab.

Setelah itu, Ketua KPI langsung memilih untuk pergi meninggalkan studio Mata Najwa sebelum dirinya sempat naik ke panggung.

"dan langsung keluar meninggalkan studio," sambung Najwa Shihab.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini, Jumat 10 September 2021: Trans TV, SCTV, NET TV, dan TVRI

Ketua KPI pun malah menjadi sorotan atas tindakannya untuk pergi dari studio Mata Najwa untuk dimintai beberapa klarifikasi.

Sementara itu, acara talkshow Mata Najwa tetap berjalan dengan hanya dihadiri beberapa bintang tamu lainnya.

Salah satu bintang tamu yang diundang tersebut adalah pengacara korban, MS.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 10 September 2021: Libra, Scorpio, dan Sagitarius, Jadilah Seorang yang Lebih Berempati

Mehbob, pengacara korban mengatakan dirinya bersama sang korban akan tetap melanjutkan proses hukum dan tidak takut dengan segala ancaman kriminalisasi.

Sebelumnya, korban MS mendapat ancaman kriminalisasi dengan diancam akan dilaporkan balik atas kasus pencemaran nama baik.

Korban MS diancam dilaporkan balik menggunakan pasal UU ITE yang selama ini terkenal sudah mengkriminalkan banyak pihak. ***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Instagram @najwashihab

Tags

Terkini

Terpopuler