Program Kemitraan Pengusaha UMKM Kementerian Investasi dan BKPM Tingkatkan Kapasitas Pengusaha Lokal

- 21 Desember 2022, 19:19 WIB
Program Kemitraan Pengusaha Lokal/UMKM Kementerian Investasi/BKPM Tingkatkan Kapasitas Pengusaha Lokal
Program Kemitraan Pengusaha Lokal/UMKM Kementerian Investasi/BKPM Tingkatkan Kapasitas Pengusaha Lokal /

SABACIREBON-Melalui Program Kemitraan Pengusaha Lokal/UMKM Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) kapasitas pengusaha lokal bisa ditingkatkan.

Hal ini sebagaimana
instruksi Presiden Joko Widodo dan amanat Undang-Undang Cipta Kerja yang bertujuan untuk memudahkan usaha serta mendorong kemitraan strategis antara perusahaan besar dengan UMKM melalui prinsip mutualisme.

PT Polytama Propindo sebagai salah satu Perusahaan yang bergerak di bidang Industri Petrokimia (Resin Polipropilena) selama 27 tahun terus berpartisipasi dan menjalankan program kemitraan Usaha Lokal/UMKM.

Baca Juga: Puluhan Juta Rupiah, Insentif untuk Pembelian Motor dan Mobil Listrik

Tujuannya untuk mendukung kegiatan operasionalnya, dan hal tersebut dibuktikan pada tahun 2022 ini.

Langkah PT Polytama Propindo diapresiasi oleh Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Terutama atas Komitmennya dalam Program Kerjasama Kemitraan Usaha Lokal/UMKM sebagaimana diberikan dalam Acara Seremoni Penandatanganan Komitmen Kerjasama antara Usaha Besar dengan Pengusaha Lokal/UMKM dalam Program Kemitraan Usaha Besar dan Perusahaan Lokal/UMKM TA 2022.

Baca Juga: Musorprov KONI Jabar: Aksi Akomodasi, Solusi Suksesi

Prosesi acara digelar di Bali pada tanggal 16 Desember 2022.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x