Sempat Dirawat di RSD Gunung Jati Cirebon, Warga Ciayumajakuning Dinyatakan Positif COVID-19

15 Maret 2020, 07:21 WIB
WALIKOTA Cirebon Drs. H Nasrudin Azis, S.H menjelaskan kepada sejumlah wartawan, terkait adanya pasien positif corona.* //Humas Pemkot Cirebon/

PIKIRAN RAKYAT - Pasien COVID-19 hingga 14 Maret 2020 telah dinyatakan bertambah hingga mencapai angka 96.

Tak hanya itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga menjadi salah satu dari pasien yang positifterkena virus tersebut. 

Pasien datang dari berbagai daerah yang ada di Indonesia. 

Baca Juga: Tiongkok Alami Penurunan Kasus Virus Corona, Netizen Komentari Video Viral Petugas Medis Lepas Masker

Tak ayal, seorang warga asal Ciayumajakuning, Cirebon pun dinyatakan positif terjangkit virus corona (Covid-19).

Pasien bernomor 10 itu dirawat di RSD Gunung Jati sejak beberapa hari lalu.

Pasien tersebut sudah diuji laboratorium di Litbangkes Kementerian Kesehatan RI.

“Memang ada 1 orang warga yang dinyatakan positif Covid-19, dirawat di RSD Gunung Jati,” kata Walikota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis, S.H seusai rapat bersama jajarannya di rumah dinasnya, Sabtu petang 14 Maret 2020

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Cirebon, Minggu 15 Maret 2020: Gegesik dan Welu akan Cerah Berawan Pagi Hari dan Hujan dari Sore Hari

Sementara itu, Direktur RSD Gunung Jati, dr Ismail Jamaludin menyampaikan bahwa pasien nomor 10 yang positif Covid-19 kondisinya mulai membaik. 

“Kondisi pasien berangsur membaik, setelah hasil sample dinyatakan positif," katanya.

Secara keseluruhan, ada 4 pasien lainnya yang masih dalam pemantauan. Kelima pasien terkait Covid-19 dirawat di ruang isolasi RSD Gunung Jati.****

 

Editor: Rahmi Nurlatifah

Tags

Terkini

Terpopuler