TPU Cikutra Kota Bandung Longsor, Jenazah Hanyut ke Sungai

- 2 Mei 2020, 16:21 WIB
PETUGAS mengevakuasi jenazah yang tergerus air saat terjadi longsong di Blok E dan F TPU Cikutra, Kota Bandung, Sabtu 2 Mei 2020. Dalam kejadian longsong tersebut puluhan jenazah dievakuasi.*
PETUGAS mengevakuasi jenazah yang tergerus air saat terjadi longsong di Blok E dan F TPU Cikutra, Kota Bandung, Sabtu 2 Mei 2020. Dalam kejadian longsong tersebut puluhan jenazah dievakuasi.* /ARMIN ABDUL JABBAR/"PR"/

PIKIRAN RAKYAT - Tempat Pemakaman Umum (TPU) Cikutra mengalami longsor di dua titik yang merupakan bantaran Sungai Cidurian, Kota Bandung.

Kejadian tersebut menyebabkan sejumlah makam rusak. Bahkan beredar sebuah video di media sosial yang menunjukkan satu jenazah yang hanyut di sungai.

Baca Juga: Antisipasi Kerumunan saat Ngabuburit, Polres Cirebon Kota Rutin Gelar Patroli Keamanan

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari situs Antara, Kepala UPT Wilayah 3 Dinas Penataan Ruang Kota Bandung, Sumpena mengatakan, jenazah itu memang berasal dari peristiwa longsor TPU Cikutra.

"Itu salah satu jenazah yang makamnya rusak tapi kita belum tahu dari makam yang mana, di blok mana," kata Sumpena di lokasi kejadian, Sabtu 2 Mei 2020.

Baca Juga: Tiga Film Keluaran Lionsgate Undur Tanggal Rilis, John Wick 4 Bakal Tayang Tahun 2022

Dia mengatakan, jenazah itu kini telah ditemukan di kawasan Cipada dan langsung dievakuasi oleh petugas dan rencananya akan langsung dimakamkan kembali

"Sudah dimakamkan kembali jenazah itu," lanjutnya.

Baca Juga: Hari Pendidikan Nasional 2020: 4 Kebijakan Pembelajaran Selama Pandemi Bisa Jadi Inovasi

Sementara itu, Ketua RW 2 Neglasari, Entus Heryana menduga jenazah tersebut berasal dari pemakaman yang berada di Blok F TPU Cikutra. 

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x