Trump Jalani Perawatan Covid-19, Simak Dua Faktor Penghambat yang Bahayakan Kesehatan Pasien

- 5 Oktober 2020, 09:10 WIB
Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang sudah diperbolehkan pulang.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang sudah diperbolehkan pulang. /YouTube/Donald J Trump

PR CIREBON - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump beserta istrinya, Melania Trump sudah beberapa hari menjalani perawatan usai mengumumkan bahwa mereka terpapar Covid-19 melalui akun Twitter.

Namun begitu, tidak boleh melupakan lanjut usia yang dijejaki Trump sudah di angka 74 tahun, artinya usianya ini memiliki risiko jauh lebih berat dibanding pasien Covid-19 yang lebih muda.

Selain faktor usia, Trump secara klinis mengalami obesitas atau kelebihan berat badan yang merupakan faktor risiko salah satu faktor risiko yang dapat membuat penderita Covid-19 mengalami komplikasi yang lebih parah.

Berdasarkan catatan medisnya, pada bulan April bahwa Presiden Trump memiliki berat 244 pound dan tinggi 6 kaki 3 inci, artinya indeks massa tubuh 30,5, membuatnya secara teknis, mengalami obesitas yang melipatgandakan risiko rawat inap akibat Covid-19.

Baca Juga: Pernyataan Jokowi Sarat Sindiran Bisa Berdampak Buruk, Pengamat: Contohnya, Publik Lawan PSBB Anies

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari CNN Internasional, CDC melaporkan bahwa orang-orang dalam rentang usia 65-74 tahun akan punya risiko lima kali lebih besar saat menjalani perawatan Covid-19 di rumah sakit, bahkan risiko kematian 90 kali lebih besar akibat Covid-19 dibandingkan dengan orang dewasa muda antara usia 18-29 tahun.

Berdasarkan pemeriksaan fisik terakhir, tekanan darahnya hanya sedikit meningkat. Tidak ada bukti dia mengidap kanker, penyakit ginjal, diabetes, atau kondisi lain yang diketahui membuat orang berisiko lebih tinggi.

"Tidak ada temuan yang signifikan atau perubahan untuk dilaporkan," demikian pernyataan dokter Presiden AS, dr Sean Conley.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: CNN Internasional


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x