Presiden AS Diserang, Pelosi Sebut Donald Trump Tak ada Hak untuk Hentikan Dana WHO

- 17 April 2020, 13:10 WIB
KETUA DPR Nancy Pelosi (kanan), Donald Trump (tengah).*
KETUA DPR Nancy Pelosi (kanan), Donald Trump (tengah).* /(AFP / MANDEL NGAN)

Ia mengatakan bahwa dunia bisa berhasil mengalahkan pandemi melalui respon Internasional yang terkoordinasi dengan data dan ilmu pengetahuan.

"Tapi sayangnya, seperti yang dia (Donald Trump, red.) lakukan sejak Hari Pertama, Presiden mengabaikan ahli kesehatan global, mengabaikan ilmu pengetahuan dan merusak para pahlawan yang bertarung di garis depan, dengan risiko besar terhadap kehidupan dan mata pencaharian orang-orang Amerika dan orang-orang di seluruh dunia," ujar Pelosi pada  Rabu, 15 April 2020.

Ia mengatakan keputusan Donald Trump itu ilegal dan bisa ditentang.

Berbicara mengenai hal tersebut, Mantan Presiden Jimmy Carter juga membuka suara.

Baca Juga: Anggap Bahaya bagi Dunia, Bill Gates Kecam Keputusan Donald Trump Hentikan Pendanaan WHO

"Saya sedih dengan keputusan penahanan secara kritis dana AS yang diperlukan untuk WHO, terutama selama pandemi internasional,' ujarnya.

Padahal AS diketahui menjadi penyokong utama WHO dalam menangani kesehatan dunia.

AS mengirimkan dana sebesar $ 400 juta atau Rp 6,1 triliun hingga $ 500 juta atau Rp 7,7 triliun, setiap tahun untuk organisasi yang berbasis di Jenewa itu.

Sementara itu, Uni Eropa juga mengatakan pada Rabu, 15 April 2020 bahwa Trump tidak punya alasan untuk membekukan dana WHO.

Baca Juga: Belum Terima Uang Insentif Selama 3 Bulan, 100 Perawat Covid-19 RSUD Magretti Mogok Kerja

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah