Rusia Tangkap Alexei Navalny Saat Tiba di Bandara, Para Pemimpin Dunia Kecam Adanya Pembebasan

- 19 Januari 2021, 12:22 WIB
Alexei Navalny dan istrinya, Pemimpin Oposisi Rusia Alexei Navalny ditahan saat baru saja tiba di Moskow.*
Alexei Navalny dan istrinya, Pemimpin Oposisi Rusia Alexei Navalny ditahan saat baru saja tiba di Moskow.* / Instagram.com/@navalny

Sementara itu, Presiden Dewan Eropa Charles Michel men-tweet bahwa penahanan Navalny "tidak dapat diterima".

Ia juga menyerukan pembebasannya segera, seruan yang digemakan oleh kementerian luar negeri Prancis dan oleh Menteri Luar Negeri Polandia Zbigniew Rau.

Baca Juga: Restoran Tiongkok Jadi Viral Gegara Sangat Jujur Deskripsikan Hidangannya: Ini Tidak Terlalu Enak

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen pada hari Senin menyerukan seruan yang sama yakni menuntut pembebasan Navalny.

"Saya mengutuk penahanan Alexei Navalny," katanya dalam sebuah pernyataan, menurut pernyataan yang disiarkan oleh Reuters.

"Pihak berwenang Rusia harus segera membebaskannya dan memastikan keselamatannya," ujarnya.

Baca Juga: Gagal Berikan Vaksin Ke Negara Miskin, WHO: Dunia Berada di Ambang Bencana Kegagalan Moral

Presiden terpilih AS Joe Biden yang dipilih sebagai penasihat keamanan nasional juga meminta otoritas Rusia untuk membebaskan Navalny.

"Navalny harus segera dibebaskan, dan para pelaku serangan keji terhadap nyawanya harus dimintai pertanggungjawaban," cuit Jake Sullivan.

Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov mengatakan pada hari Senin aliran reaksi terhadap penangkapan Navalny oleh pejabat Barat mencerminkan upaya "untuk mengalihkan perhatian dari krisis model pembangunan Barat."

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Daily Sabah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x