Mungkin Terjadi, Ilmuwan Sebut Teori Kebocoran Lab Covid-19 Perlu Ditanggapi dengan Serius

14 Mei 2021, 19:20 WIB
Para ilmuwan menyebut teori kebocoran lab Covid-19 perlu ditanggapi dengan serius. /Pexels/CDC

PR CIREBON - Novel coronavirus atau Covid-19 masih belum jelas asal usulnya dan teori mengenai apakah itu benar disebabkan oleh kebocoran laboratorium perlu ditanggapi dengan serius.

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Reuters, sejumlah ilmuwan mengatakan asal usul Covid-19 tersebut harus segera ditangani dengan serius sampai ada data yang akurat yang bisa membuktikan apakah benar atau salah.

"Penyelidikan lebih lanjut masih diperlukan untuk menentukan asal pandemi," tutur para ilmuwan dalam surat yang diterbitkan di jurnal Science.

Baca Juga: Mengalami Cedera, Jiho Oh My Girl Hiatus Sementara dari Promosi Album

"Teori pelepasan yang tidak disengaja dari laboratorium dan tumpahan zoonosis keduanya tetap layak," lanjut para ilmuwan.

Dalam surat itu, para ilmuwan menyinggung penyelidikan yang dilakukan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tentang asal-usul Covid-19.

Menurut mereka, penyelidikan WHO tentang asal-usul virus tidak membuat "pertimbangan yang seimbang" tentang teori bahwa virus itu mungkin berasal dari insiden laboratorium.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Benarkah Bank Indonesia Mengeluarkan Uang Pecahan 1.0?

Diketahui, Covid-19 yang muncul di Tiongkok pada akhir 2019, dan telah menewaskan sekitar 3,34 juta orang di seluruh dunia.

Covid-19 juga membuat kerugian dalam pekerjaan untuk mendapatkan nafkah.

Dalam laporan terakhirnya, tercatat bersama dengan para ilmuwan Tiongkok, tim yang dipimpin WHO menghabiskan waktu empat minggu untuk menyelidiki,

Baca Juga: Sebelum Berkunjung, Kenali Beragam Satwa Langka di Kebun Binatang Ragunan

Hasilnya, WHO mengatakan bahwa Covid-19 mungkin telah ditularkan dari kelelawar ke manusia melalui hewan lain.

Dan bahwa kebocoran laboratorium sangat tidak mungkin sebagai penyebabnya.

Adapun segudang ide berbeda tentang asal-usul virus termasuk teori konspirasi.

Baca Juga: Pilih Gambar Berikut sebagai Tempat Tujuan Berlibur dan Ungkap Kepribadian Anda yang Sebenarnya

"Kita harus menganggap hipotesis tentang tumpahan alami dari laboratorium dengan serius sampai kita memiliki data yang cukup," tutur para ilmuwan,

"Penyelidikan yang ketat dan tidak bermupasi secara intelektual perlu dilakukan," tambahnya

Saat ini terjadi sentimen anti-Asia yang tidak menguntungkan di beberapa negara.

Pada awal pandemi, para dokter, ilmuwan, jurnalis, dan warga China telah berbagi informasi penting tentang penyebaran virus kepada dunia.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: REUTERS

Tags

Terkini

Terpopuler