Bahaya Kesepian, Setara Merokok 15 Batang Sehari hingga Meningkatkan Risiko Kanker

- 7 Juni 2021, 16:15 WIB
Ilustrasi - Inilah bahaya dari rasa kesepian.
Ilustrasi - Inilah bahaya dari rasa kesepian. /Unsplash/Nik Shuliahin

PR CIREBON - Kesendirian atau kesepian di usia paruh baya ternyata dapat meningkatkan risiko kanker pada pria, menurut sebuah studi baru.

Studi terkait kesepian tersebut menganalisis data kesehatan lebih dari 2.500 pria berusia 42 hingga 61 tahun, yang berpartisipasi dalam studi kesehatan jantung dengan melibatkan pengukuran perasaan kesepian pada skala 11 poin.

Para peneliti menemukan bahwa selama dua dekade, pria yang melaporkan merasa kesepian lebih mungkin didiagnosis menderita kanker dan menghadapi prognosis yang lebih buruk.

Baca Juga: Lesti Kejora dan Rizky Billar Sudah Mulai Cicil Perabotan Rumah Tangga, Bobby Rahman: Memang Sudah Direncakan

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Eat This, Not That!, temuan tersebut diterbitkan pada Mei 2021 di jurnal Psychology Research, dan hanya berfokus pada kesepian, bukan isolasi sosial.

Isolasi sosial dan kesepian, apa bedanya?

"Isolasi sosial mengacu pada kurangnya kontak sosial yang objektif dengan orang lain, sedangkan kesepian adalah persepsi negatif dari isolasi sosial, yaitu perasaan subjektif kesepian," tulis para ilmuwan.

Baca Juga: AHY Temui Ridwan Kamil dalam Acara Kunjungan Kerja, Keduanya Sepakat untuk Menyongsong Masa Depan

Kesepian dan isolasi sosial diklaim mempengaruhi kesehatan fisik sama kuatnya dengan beberapa risiko kesehatan yang diketahui secara luas, seperti merokok atau obesitas.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Eat This, Not That!


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x