Resep Siomay Khas Bandung Lengkap dengan Bumbu Kacang Ala Chef Devina Hermawan

27 Mei 2021, 12:00 WIB
Resep dan cara mudah membuat siomay khas Bandung lengkap dengan bumbu kacang ala Chef Devina Hermawan. /Tangkapan layar YouTube/Devina Hermawan

 

PR CIREBON - Kuliner siomay khas tanah Parahyangan ini banyak dijumpai di sekitaran pusat jalanan kota Bandung.

Harga yang dipatok untuk satu porsi siomay Bandung inipun tergolong murah, berkisar antara Rp10 ribu sampai Rp15 ribu saja.

Rasa khas ikan tenggiri dipadukan dengan rasa pedas dari bumbu kacang dan kesegaran dari perasan jeruk limau, membuat makanan siomay khas Bandung ini memiliki banyak penggemar.

Baca Juga: Adik Uje Buka Suara Perihal Kabar Poligami yang Dilakukan Kakaknya: Mau Konfirmasi Juga ke Siapa

Bukan hanya dari masyarakat lokal Bandung saja, namun para wisatawan yang sedang berkunjung juga tidak kalah mengagumi makanan ini.

Seperti dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari video di kanal YouTube Devina Hermawan yang diunggah pada 24 Mei 2021, berikut resep dan cara membuat siomay Bandung lengkap dengan bumbu kacang yang lezat.

Bahan-bahan:

Baca Juga: Gagal Berburu Gelar Juara, Zinedine Zidane Putuskan Hengkang dari Real Madrid

1. 500 gr tenggiri giling segar

2. 125 gr labu siam, parut dan peras kering

3. 80 gr lemak ayam giling / kulit ayam giling (opsional)

Baca Juga: IOC Sebut Seruan Pembatalan Olimpiade Tokyo Bermuatan Politik: Mungkin Jadi Alat untuk Pemilihan

4. 1/2 sdm garam meja / 1 sdm garam laut

5. 1 sdm gula

6. 1 sdt merica

7. 2 sdt penyedap

Baca Juga: Antonio Conte Dikabarkan Putus Kontrak, Usai Bawa Inter Milan Jadi Juara Liga Italia

8. 1 butir putih telur besar (kalau kecil pakai 1.5 - 2)

9. 2 sdm kecap ikan

10. 3 siung bawang putih besar

11. 5 siung bawang merah sedang

Baca Juga: Manchester United Meradang Dihajar Villarreal Adu Penalti Final Liga Eropa di Gdansk

12. 180 gr tepung sagu

13. 3 batang daun bawang

14. 5 sdm minyak panas

15. 100 ml air es

Baca Juga: Nisya Ahmad Perlihatkan Hunian Mewah Barunya yang Bergaya American Classic

Bahan pelengkap:

1. 1 kuning telur kukus (untuk taburan siomay)

2. Kulit siomay

3. Tahu putih

Baca Juga: Lirik Lagu First - EVERGLOW dan Terjemahan Bahasa Indonesia, Masuk Jajaran Trending YouTube

4. Pare, rebus

5. Kentang, kupas dan rebus

6. Jeruk limau

Bahan saus kacang:

Baca Juga: Perintahkan Intelijen AS untuk Cari Tahu Asal Muasal Covid-19, Joe Biden: Laporkan Hasilnya dalam 90 Hari

1. 180 gr kacang tanah

2. 8 pcs cabai merah keriting

3. 2 siung bawang putih

4. 100 ml minyak

Baca Juga: Human Made, Agensi Lee Seung Gi Akhirnya Klarifikasi Kabar 'Dating' Aktornya dengan Lee Da In

5. 3 sdm gula merah, sisir

6. 2 lembar daun jeruk

7. 1-2 sdm tepung beras

8. 3 sdm air asam jawa

Baca Juga: Kendall Jenner Ceritakan Tentang 'Anxiety' yang Dideritanya, Sebut Dirinya Gugup Saat Begini

9. Air

Cara-cara membuat:

1. Untuk adonan, campurkan ikan tenggiri, garam dan gula, lalu aduk sampai berserat dan lengket

2. Tambahkan lemak ayam dan air es, aduk rata

Baca Juga: Ramalan Horoskop Cinta, 27 Mei 2021: Scorpio Khawatir Kekasihnya Berpaling, Sagitarius Diberikan Kesempatan

3. Masukkan daun bawang yang sudah disiram dengan minyak panas, tepung tapioka, putih telur dan kecap ikan, aduk kembali

4. Tambahkan labu siam, aduk kembali lalu tambahkan penyedap dan merica

5. Untuk isian tahu, pare dan lainnya: pisahkan ⅓ adonan lalu tambahkan sedikit air dan garam, aduk rata

Baca Juga: 5 Tips Mengolah Telur Agar Nutrisinya Tetap Terjaga Setelah Dimasak

6. Untuk isian siomay,siapkan kulit pangsit, ambil 1 ½ sdm adonan, taruh ditengah kulit pangsit dan bentuk menjadi siomay

7. Taburkan kuning telur di atasnya

8. Untuk tahu, belah dua tahu lalu buang sedikit bagian tengah tahu, isi dengan adonan, lakukan hal yang sama untuk kentang dan pare

Baca Juga: Prediksi Shio Harian 27 Mei 2021: Peruntungan Shio Naga, Ular, Kuda, dan Kambing, Menemui Kerumitan

9. Olesi kukusan dengan sedikit minyak, lalu masukkan adonan siomay

10. Kukus selama 30 menit dengan Tefal Food Steamer Convenient

11. Untuk saus, goreng kacang tanah sampai kecokelatan, lalu masukkan bawang putih dan cabai merah goreng sebentar

Baca Juga: Dikonfirmasi Akan Bintangi Drama School 2021 Bersama Kim Yo Han, Kim Young Dae: Saya Bersyukur dan Senang

12. Setelah dingin, blender campuran kacang dengan air

13. Masak kembali dengan air yang cukup banyak, lalu tambahkan gula merah, daun jeruk, dan garam

14. Untuk pengental, seduh tepung beras dengan saus di wadah terpisah, lalu campurkan kembali ke dalam saus kacang, masak hingga 10 menit

Baca Juga: Ramalan Horoskop Cinta Harian, 27 Mei 2021, Capricorn Siapkan Panggung Cintamu, Aquarius Sulit Dilupakan

15. Tambahkan air asam jawa, aduk rata

16. Sajikan siomay dengan saus kacang ,jeruk limau, dan kecap sebagai pelengkap

Sebagai catatan untuk adonan isian tahu, pare, dan sebagainya jika ingin tekstur yang lebih cari dapat ditambahkan air sekitar 5-6 sendok makan dan bumbu-bumbu untuk 1/3 adonan di atas.

Selamat mencoba.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler