CJ ENM dan HYBE LABELS Siap Debutkan Girl Group Lewat Program Survival I-LAND Musim Kedua

- 27 September 2021, 14:00 WIB
Boy group jebolan program survival idol I-LAND, ENHYPEN.
Boy group jebolan program survival idol I-LAND, ENHYPEN. /twitter.com/@ENHYPEN

PR CIREBON- Pada Senin, 27 September 2021, proyek baru yang digawangi oleh CJ ENM dan HYBE LABELS, I-LAND merilis video teaser dan mulai melakukan perekrutan kontestan untuk ajang program survival di musim kedua.

Secara khusus, menurut pengumuman yang dibagikan oleh CJ ENM, "I-LAND" musim kedua telah resmi diproduksi dan sedang dalam proses penerimaan aplikasi.

Berbeda dengan porgram "I-LAND" pada musim pertama yang berhasil mendebutkan boy group, pada musim kedua ini, CJ ENM dan HYBE LABEL akan menelurkan girl group.

Baca Juga: Viral Foto Tukul Arwana Memakai Berbagai Alat Bantu Medis, Sang Anak: Ya Kaget, Cuman Saya Tahu Kondisinya

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari laman Kbizoom, adapun, kriteria kontestan yang akan dilibatkan dalam musim kedua ini yakni perempuan kelahiran 1 Januari 2000 hingga 31 Desember 2009.

Para kontestan dengan kriteria tersebut dapat mendaftar untuk mengikuti program I-LAND 2 mulai dari 27 September hingga 10 Oktober.

Setelah kontestan melewati babak profil, mereka akan dapat berpartisipasi dalam audisi yang diadakan di 7 wilayah di seluruh dunia, termasuk Korea, Jepang, Vietnam, Australia, Thailand, Amerika Serikat, dan satu lokasi lagi.

Baca Juga: Studi: Pola Hidup Sehat Dengan Memakan Buah, Sayur, dan Berolahraga Bisa Meningkatkan Kebahagiaan

Sementara itu, siaran I-LAND musim kedua ini akan dijadwalkan tayang pada paruh pertama tahun 2022.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Kbizoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x