Deddy Corbuzier Mengaku Hingga Kini Tidak Pernah Terpapar Covid-19, Ini yang Dilakukannya

- 28 Juni 2021, 19:30 WIB
Deddy Corbuzier.
Deddy Corbuzier. /Instagram.com/@mastercorbuzier/

PR CIREBON - Deddy Corbuzier yang dikenal sebagai YouTuber, baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya tidak pernah terpapar oleh Covid-19.

Hal tersebut diakui oleh Deddy Corbuzier melalui unggahan di salah satu akun media sosial miliknya.

Pada akun Instagram miliknya @mastercorbuzier pada 28 Juni 2021, Deddy Corbuzier mengunggah hasil tes Covid-19 miliknya.

Baca Juga: Yeri Red Velvet Dan Hongseok PENTAGON Akan Beradu Akting dalam Fantasy Romance Thriller 'Blue Birthday'

Hasil tes yang diunggahnya tersebut menunjukkan hasil non reactive atau tidak reaktif.

Pada keterangan unggahannya, Deddy Corbuzier menjelaskan bahwa selama 17 bulan di masa pandemi ini dia tidak pernah terpapar Covid-19.

"Alhamdulillah perang selama 17 bulan melawan covid ini.. Saya masih Non Reactive.. Artinya tidak pernah kena, tidak OTG," tulis Deddy Corbuzier dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com.

Baca Juga: Polemik Raffi dan Nagita Jadi Ikon PON Papua 2021, Natalius Pigai: Harusnya Cerminkan Warna Kebangsaan

Dia kemudian mengatakan bahwa hal tersebut menunjukkan bahwa imunitas dirinya sangat mendukung.

"Artinya imunitas saya masih sangat mendukung," katanya.

Kemdudian Deddy Corbuzier menyampaikan bahwa dia akan mengungkap apa yang dilakukannya selama ini dalam sebuah video mendatang.

Baca Juga: CNSA Rilis File Audio yang Pertama Kali Direkam oleh Penjelajah Zhurong di Mars

Namun, dia menjelaskan secara singkat hal-hal yang dilakukannya selama ini.

Deddy Corbuzier mengatakan bahwa dirinya melakukan gym dan workout, minimal 5 hari dalam satu minggu, dengan minimal selama satu jam per hari.

"Saya gym dan workout minimal 5 hari seminggu selama satu jam per hari minimal," katanya.

Baca Juga: CNSA Rilis File Audio yang Pertama Kali Direkam oleh Penjelajah Zhurong di Mars

Dia juga tidak meminum minuman yang mengandung gula, soda, atau alkohol. Tentunya dengan tingkat karbohidrat yang rendah.

"Saya tidak minum gula, soda, alkohol, dan lain-lain. Dan ya... Low Carbo," ujarnya.

Deddy Corbuzier juga mengatakan bahwa dia meminum beberapa vitamin yang dirinya percaya dapat membantu mengatasi Covid-19.

Baca Juga: Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar Digelar 11 Jam, Denny Darko: Pasti akan Ada Teguran

Tidak lupa, Deddy Corbuzier juga mengingatkan bahwa Covid-19 itu nyata, dia juga mengatakan untuk menguatkan diri dari dalam.

"Selain mendukung beberapa program pemerintah, kita harus menguatkan diri dari dalam," ujar Deddy Corbuzier.

"Bukan menjauhkan kita dari org lain," katanya.

Unggahan Deddy Corbuzier.
Unggahan Deddy Corbuzier. Tangkap Layar Instagram/@mastercorbuzier

***

 

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Instagram @mastercorbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah