Banyak Dinikmati saat Pandemi, Simak 5 Aplikasi Streaming Video Termurah dari Netflix Hingga Disney+

12 September 2020, 15:20 WIB
Platform Streaming Film Favorit/svf.in/ /

PR CIREBON – Akhir- akhir ini, aplikasi layanan streaming video menjadi sebuah alternatif hiburan dimasa pandemi saat ini, apalagi kegiatan menonton film di bioskop menjadi sulit dilakukan.

Mulai dari alasan ditutupnya bioskop tersebut dilakukan demi mencegah terjadinya penularan Covid-19, sehingga aplikasi layanan streaming video menjadi sebuah alternaif pilihan ketika ingin menonton sebuah film.

Aplikasi layanan streaming video yang paling banyak digunakan saat ini yaitu Netflix, Viu, Iflix, Amazon Prime, hingga yang terbaru Disney+. Namun, tentunya para penonton akan dikenakan biaya yang berbeda-beda ketika akan mengakses aplikasi layanan video streaming tersebut.

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari situs Antara News, berikut ini uraian harga layanan yang ditawarkan dari masing-masing layanan streaming video yang biasa diakses di Indonesia.

Baca Juga: Tampilkan Seksualitas Remaja Muslim, Film 'Cuties' Tuai 610 Ribu Petisi Berhenti Langganan Netflix

Netflix

Netflix terkenal memiliki fitur untuk mengatur film apa saja yang dapat ditonton oleh anak-anak. Film-film yang tidak sesuai dengan usia anak- anak, dilengkapi dengan kata kunci agar tidak bisa dibukan oleh anak dibawah umur.

Platprom ini menawarkan beberapa paket biaya ketika akan mengakses video dengan berbagai keunggulan di masing-masing paket yang dipilih. Seperti menonton dengan berbagai perangkat, kualitas HD dan Ultra HD, hingga jumlah film yang dapat diunduh.

Adapun biaya dan paket Netflix tersebut di antaranya paket ponsel Rp.54.000; paket dasar Rp.120.000; Paket Standar Rp.153.000; serta Paket Premium Rp186.000. tarif tersbeut dibayar setiap bulan.

Baca Juga: Sempat Dikecam dan Minta Diboikot, Film 'Mulan' Kini Tuai Pujian dari Kemenlu Tiongkok

Viu

Aplikasi streaming video Viu ini terkenal dengan menawarkan beragam serial maupun film drama dari Asia seperti Korea Selatan. Adapun tarif yatau biaya berlangganan yang dikenakan oleh para pengguna ketika akan mengakses Viu dimuali dari Rp.30.000.

Para penggunanya dibebaskan untuk menonton melalui desktop, laptop, maupun perangkat seluler. Satu akun Viu bahkan bisa digunakan untuk log in di lima perangkat.

Bahkan Viu juga membebaskan penggunanya untuk menonton beberapa video secara gratis dan tanpa registrasi. Namun,untuk mengakses konten premium, pengguna harus berlangganan.

Baca Juga: Tito Karnavian Jangan Maksa Gelar Pilkada saat Pandemi Meningkat, MPR: Undur Pelaksanaan Saja, Pak

iflix

Aplikasi streaming Video iflix menyajikan berbagai film lokal, Hollywood, serta Korea dengan berbagai genre, mulai dari drama, komedi, hingga horor. iflix bekerja sama dengan beberapa operator seluler untuk memberikan akses gratis menonton serta mengunduh film di iflix.

Adapun biaya tarif yang dikenakan di layanan video iflix mulai dari Rp.30.000 setiap bulannya.

Amazon Prime

Konten yang ditayangkan di Amazon Prime ini akan berbeda, berdasarkan lokasi dan zona waktu penggunanya.

Layanan pada platform ini mecakup streaming dan prioritas pengiriman pemesanan ketika berbelanja di e-commerce Amazon.com

Pada beberapa negara, tarif atau biaya yang dikenakan oleh pengguna ketika akan mengakses Amazon Prime dan sudah mencakup keanggotaan Prime Video senilai 5,99 dolar atau setara Rp.89.000 setiap bulan.

Baca Juga: LIPI Bocorkan Vaksin Merah Putih Bermetode Spray, Diperkirakan Siap Diuji Pertengahan 2021

Disney+Hotstar

Layanan streaming video yang baru saja haidr di Indonesia ini, tengah ramai diperbincangkan karena tarif berlangganannya yang terbilang cukup terjangkau.

Disney+Hotstar menawarkan tontonan film baik lokal maupun mancanegara melalui berbagai perangkat. Bahkan pengguna bisa melakukan log in hingga ke lima perangkat.

Layanan ini menawarkan menoton dua film yang berbeda di dua perangkat dalam satu akun, serta fitur mengunduh, dimana film akan tersimpan selama 72 jam hingga satu bulan.

Disney+ juga memberikan pilihan audio atau teks terjemahan dalam bahasa Indonesia. Tarif atau biaya berlangganan yang ditawarkan oleh Disney+ tergantung pada pilihan paket bulanan atau tahunan, dengan tarif Rp.39.000 dan Rp.199.000. Dengan konten dan fitur pada kedua paket tersebut sama.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Antara News

Tags

Terkini

Terpopuler