Jalani Pemeriksaan Lanjutan Atas Dugaan Kasus Penghinaan oleh sang Haters, Ayu Ting Ting Dicecar 15 Pertanyaan

15 September 2021, 06:45 WIB
Ayu Ting Ting didampingi kuasa hukumnya kembali mendatangi Polda Metro Jaya untuk melakukan pemeriksaan lanjutan kasus penghinaan. /PMJ News

PR CIREBON - Pedangdut Ayu Ting Ting kembali mendatangi Polda Metro Jaya pada hari Selasa, 14 September 2021.

Ayu Ting Ting melanjutkan proses pemeriksaan sebagai pelapor atas kasus dugaan penghinaan oleh hatersnya yang bernama Kartika Damayanti melalui akun Instagram @gundik_empang.

Didampingi kuasa hukumnya, Ayu Ting Ting mendatangi Polda Metro Jaya dan mengaku diberikan 15 pertanyaan oleh pihak penyidik.

Baca Juga: Harta Kekayaan Pejabat Negara Naik Saat Pandemi, Jokowi Terbitkan Peraturan Pemerintah untuk PNS

Sebagaiaman dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari PMJ News, diketahui bahwa ini kedua kalinya Ayu Ting Ting memberikan keterangannya sebagai pelapor atas kasus penghinaan yang menimpa dirinya.

Menurut Minola Sebayang selaku kuasa hukum Ayu Ting Ting, bahwa semua prosedur hukum telah dilakukan kliennya.

Sehingga Ayu Ting Ting kini tinggal menunggu langkah selanjutnya yang akan diproses oleh pihak penyidik.

Baca Juga: Penelitan Sebut Minum Kopi dapat Mengurangi Risiko Covid-19, Simak Penjelasan Berikut

"Jadi hari ini semua proses pemberian keterangan sudah selesai," ujar Minola Sebayang.

"Jadi sekarang kita serahkan ke penyidik untuk memproses laporan Ayu," sambungnya.

Minola Sebayang mengatakan jika terdapat 15 pertanyaan yang dilontarkan pihak penyidik pada Ayu Ting Ting terkait akun Instagram @gundik_empang.

Baca Juga: Ungkap Jumlah Mantan Pacar yang Sempat Hadir di Hidupnya, Natasha Wilona: Ngapain Koleksi Mantan

"Tadi ada 15 pertanyaan yang ditanyakan terkait apakah Ayu berteman dengan akun @gundik_empang," katanya

"Dari mana awalnya tahu postingan yang isinya cenderung memfitnah dan menghina Ayu dan Bilqis, kemudian apa yang dirasakan Ayu," ucap Minola Sebayang menambahkan.

Lantas, Ayu Ting Ting pun menjelaskan jika ia berharap semua prosesnya berjalan lancar.

Baca Juga: Kristen Stewart Mengaku Terobsesi Putri Diana Pasca Syuting Film 'Spencer': Dia Sangat Berarti Bagi Saya

"Semuanya berjalan lancar semua kita jawab apapun yang ditanyakan oleh penyidik jadi alhamdulillah insha Allah ke depan lancar," kata Ayu Ting Ting.

Tak hanya itu, pedangdut asal Depok tersebut pun menegaskan bahwa apa yang dilakukannya adalah semata-mata untuk masa depan sang anak, Bilqis.

"Ini saya lakukan untuk masa depannya (Bilqis), saya bertindak sebagai orang tuanya, apalagi kan jejak digital ini tidak bisa dihapus ya," pungkasnya.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler