Liga Inggris: Taklukkan Chelsea 1-0, Newcastle Segel Posisi Tiga Klasemen Sementara

- 13 November 2022, 15:05 WIB
Newcastle menyegel posisi ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 30 poin dari 15 pertandingan setelah mengalahkan Chelsea 1-0
Newcastle menyegel posisi ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 30 poin dari 15 pertandingan setelah mengalahkan Chelsea 1-0 /Reuters/Scott Heppell./

SABACIREBON - Newcastle menyegel posisi ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 30 poin dari 15 pertandingan.

Capaian ini merupakan hasil dari kemenangan tipis atas Chelsea dengan skor 1-0 di Stadion St James Park.

Pertandingan pekan ke-16 Liga Inggris yang digelar Sabtu 12 Novemer 2022 itu pun menjadi milik Newcastle.

Gol tunggal gelandang Joe Willock memuaskan ribuan pendukung tuan rumah. Gol yang dibuat Joe Willock lahir pada menit ke-67 setelah menerima umpan Miguel Almiron.

Baca Juga: Liga Inggris: Kalahkan Wolverhampton Wanderers, Arsenal Kokoh di Puncak, Perlebar Jarak dengan Manchester City

Sehingga membuat Newcastle mencatatkan kemenangan kelima beruntun mereka.

Bagi Chelsea kekalahan tersebut membuatnya tertahan di peringkat 8 dengan kumpulan 21 poin dari 13 laga.

Sebenarnya kedua tim bermain seimbang pada pertandingan ini, namun Chelsea sedikit unggul dari Newcastle.

Chelsea unggul dalam penguasaan bola sebanyak 51 persen, namun The Magpies lebih sering mengancam.

Sedikitnya melepaskan 10 tendangan, yang tiga di antaranya tepat sasaran.

Baca Juga: Setelah Raih Penghargaan di Sejumlah Negara, 'Before Now and Then' Raih Film Terbaik di APSA

Newcastle mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan sempat mengancam melalui tendangan voli Almiron.

Sayangnya tendangan Almiron masih melambung di atas mistar gawang.

Skuad asuhan Eddie Howe kembali mengancam melalui tendangan mendatar Bruno Guimaraes.
Aakan tetapi upaya tersebut masih dihalau oleh kiper Chelsea Edouard Mendy.

Tim tuan rumah berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-67 melalui gol yang dicetak oleh Joe Willock.

Baca Juga: Liga Inggris: Kalahkan Southampton 3-1, Liverpool Naik ke Posisi Enam, Darwin Nunez Sumbang Dua Gol

Ia meneruskan umpan yang diberikan Almiron, sehingga skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Newcastle.

Di sisa waktu pertandingan, Newcastle berhasil mengamankan keunggulan. Sedangkan di sisi lain Chelsea tidak mampu membongkar lini pertahanan.

Sehingga The Magpies mengunci kemenangan dengan skor 1-0. ***

 

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x