Arsenal Agresif Gaet Pemain Manchester City untuk Mengisi Posisi Bek Sayap atau Gelandang, Ini Dia Orangnya..

- 20 Juli 2022, 07:39 WIB
Pada bursa transfer musim panas ini, Arsenal agresif membidik kandidat pemain bek sayap dari  Manchester City, Oleksandr Zinchenko
Pada bursa transfer musim panas ini, Arsenal agresif membidik kandidat pemain bek sayap dari Manchester City, Oleksandr Zinchenko /Sky Sport/

Baca Juga: Lika-liku Transfer Frankie de Jong ke Manchester United, Ini Rencana Cadangan Erik ten Hag

Untuk segera merampungkan kepindahan ke Arsenal, termasuk tes medis dan penandatanganan kontrak.

Keinginan Arsenal untuk memboyong pemain berusia 25 tahun itu dikarenakan kemampuan Zinchenko yang cukup mumpuni.

Zinchenko dapat mengisi posisi bek sayap kiri dan gelandang tengah, serta cocok dalam skema yang diterapkan pelatih Mikel Arteta.

Selain itu, Arteta dan Zinchenko pernah bekerja bersama di Manchester City ketika pelatih asal Spanyol itu menjadi asisten pelatih dari Pep Guardiola.

Pada musim lalu, Zinchenko tercatat tampil sebanyak 28 pertandingan Manchester City di berbagai ajang.

Baca Juga: PSSI Masih Hitung-hitungan Pindah dari AFF ke EAFF, Kalau Jadi akan Lawan Tim-tim Hebat

Zinchenko pun mampu menyumbangkan lima assist dari total 1.843 menit bermain.
Selama membela Manchester City sejak musim panas 2016 silam, pemain asal Ukraina itu tercatat tampil sebanyak 127 pertandingan.

Selama itu Zinchenko mampu menyumbangkan dua gol serta 12 assist dari total 9.295 menit bermain. ***

 

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah