Indonesia Master : Juara All England Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Tersingkir

- 7 Juni 2022, 22:45 WIB
Ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani menyingkirkan pasangan juara All England, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri pada babak pertama Indonesia Masters 2022 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta, Selasa.
Ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani menyingkirkan pasangan juara All England, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri pada babak pertama Indonesia Masters 2022 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta, Selasa. /

SABACIREBON- Kejutan terjadi di hari pertama Indonesia Master 2022, Selasa 7 Juni 2022 dengan kalahnya juara All England, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Adapun pasangan yang mengalahkannya adalah Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani, ganda putra peringkat ke-95, dengan rubber set, 19-21, 21-12, 21-16.

Baca Juga: Maju Undian Utama, Chico sudah Ditunggu oleh Pebulu Tangkis Asal India Sameer Verma


Dalam pertandingan yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno Jakarta,  berlangsung cukup ketat selama 51 menit

Sabar/Reza bangkit yang kalah di gim pertama, bangkit bermain lebih menekan dan konsisten pada gim kedua.

 Fokus dan menjaga strategi diungkapkan menjadi kunci Sabar/Reza untuk menyeimbangkan skor pada gim kedua.

Baca Juga: Sempat Keluar Keringat Dingin, Putri KW Raih Undian Utama akan Hadapi Unggulan ke Enam

Strategi ini mereka pertahankan pada gim penentu, hingga akhirnya bisa memastikan lolos dari babak 32 besar dengan mengalahkan junior mereka saat masih di Pelatnas PBSI Cipayung.

Melawan Bagas/Fikri yang merupakan juara All England, tak membuat Sabar/Reza minder. Justru dengan bermain tanpa gelar, membuat mereka bisa lebih santai dan bermain tanpa beban.

Baca Juga: TikTok Johnny Depp Raih 1 juta Pengikut dalam Sehari. Dia Berusaha Tata lagi Karir Keartisannya

Halaman:

Editor: Uyun Achadiat

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x