Mike Tyson Dipastikan Kembali ke Ring Tinju dalam Waktu Dekat, Logan Paul Dikabarkan akan Menjadi Lawannya

- 27 Oktober 2021, 19:05 WIB
Mike Tyson dikabarkan akan kembali mengambil sarung tinju dan berada di atas ring, dengan Logan Paul diisukan akan menjadi penantang.
Mike Tyson dikabarkan akan kembali mengambil sarung tinju dan berada di atas ring, dengan Logan Paul diisukan akan menjadi penantang. /Instagram/@miketyson

PR CIREBON - Mike Tyson yang merupakan petinju legendaris dunia baru-baru ini secara mengejutkan bersiap kembali ke ring.

Mike Tyson secara resmi mengkonfirmasi kembali ke tinju dalam pertarungan yang akan diselenggarakan pada awal tahun 2022.

Berbagai rumor menyebar kalau Mike Tyson akan berhadapan dengan Logan Paul yang merupakan seorang Youtuber yang beralih menjadi petinju.

Baca Juga: Kumpulan Quotes Ucapan Hari Sumpah Pemuda 2021: Bangkitlah Pemuda! Jangan Terlena Akan Keadaan

Mike Tyson yang merupakan mantan Juara Kelas Berat dipastikan naik ke ring tinju pada Februari 2022, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Talksport.

Mike Tyson yang kini berusia 55 tahun itu berbicara kepada media soal rencana kembalinya ke ring tinju.

“Saya akan kembali dengan melakukan pertarungan pada bulan Februari dan kami cukup skeptis tentang lawan, tetapi itu akan menjadi lawan yang menarik,” kata Mike Tyson.

Baca Juga: Prediksi Napoli vs Bologna di Serie A 29 Oktober 2021, Skuad Luciano Spalletti Memiliki Keunggulan

Ketika ditanyakan mengenai apakah lawannya Logan Paul atau saudaranya Jake Paul, Mike Tyson menjawab terlalu bagus untuk ditolak mengingat uang besar yang bisa didapatkannya.

“Itulah pertarungan untuk uang. Pertarungan tersebut hanya untuk menghasilkan uang, orang-orang itu bisa mendapat 35 juta orang penonton sebelumnya,” ucap Mike Tyson.

Tidak heran jika Mike Tyson sangat tertarik untuk melawan Jake ataupun Logan Paul, karena alasan bisa menghasilkan banyak uang dari pertarungan tersebut.

Baca Juga: Season Kelima Serial The Last Kingdom, Season Terakhirnya di Netflix

“Astaga, aku akan melawan mereka. Itu akan menghasilkan banyak uang. Mereka akan melakukan apa saja demi seratus juta dolar, dan tidak keberatan dipukuli,” ujar Mike Tyson.

Namun dalam beberapa bulan terakhir tampaknya Mike Tyson dan Jake Logan diketahui semakin mengenal satu sama lain.

Mike Tyson sendiri tidak mengungkapkan secara langsung siapa lawannya nanti pada tahun 2022. Tapi isu mengenai Logan Paul atau adiknya Jake yang nanti akan menjadi lawannya terus ramai dibicarakan.

Baca Juga: Prediksi QPR vs Nottingham di EFL Championship 30 Oktober 2021, Tim Tuan Rumah Incar Poin Penuh

Sehingga kemungkinan terjadinya pertarungan diantara mereka, ditambah baik Jake atau Paul Logan lebih memilih pertarungan eksebisi dibanding profesional.

Apabila pertarungan tersebut bisa terjadi, akan sangat menarik melihat Logan Paul akan kembali bertarung dengan legenda tinju dunia.

Logan Paul sendiri sebelumnya pernah berhadapan dengan petinju legenda Floyd Mayweather yang disebut sebagai salah satu yang terbaik sepanjang masa.

Baca Juga: Marvel Ungkap Alasan Avengers Tak Percaya Sang-Chi, Bermula dari Perangkap Iron Man?

Bertarung delapan ronde dalam partai eksebisi, Logan Paul berhasil keluar dari pertarungan tersebut dan menerima banyak pujian.

Bagaimanapun juga Logan Paul kala itu bukanlah petinju profesional, fakta dia berhasil bertahan dari serangan-serangan Floyd Mayweather membuat banyak orang memberikan pujian padanya.

Sementara Mike Tyson sebelumnya sempat kembali ke ring tinju dengan melawan Roy Jones Jr, dan memperoleh hasil imbang setelah melalui delapan ronde.

Pertarungan tersebut berlangsung pada November 2020 lalu, pada tahun yang sama dengan pertarungan Logan Paul dan Floyd Mayweather.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: talkSPORT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah