Rekor 14 Laga Tak Terkalahkan Chelsea di Tangan Thomas Tuchel, Dipatahkan Tim Papan Bawah West Brom

- 4 April 2021, 07:45 WIB
Rekor 14 pertandingan Chelsea tak terkalahkan semenjak dilatih Thomas Tuchel harus berakhir setelah dikalahkan tim papan bawah asuhan Sam Allardyce, West Brom, dengan skor telak 2-5, di Stamford Bridge, Sabtu 3 April 2021 malam.*/
Rekor 14 pertandingan Chelsea tak terkalahkan semenjak dilatih Thomas Tuchel harus berakhir setelah dikalahkan tim papan bawah asuhan Sam Allardyce, West Brom, dengan skor telak 2-5, di Stamford Bridge, Sabtu 3 April 2021 malam.*/ /Twitter.com/@ChelseaFC

PR CIREBON — Rasanya sulit disangkal memang, tuah Thomas Tuchel datang pertengahan musim membesut Chlesea langsung digdaya dengan 14 laga awal tak terkalahkan.

Tetapi, kedigdayaan Chelsea di tangan Thomas Tuchel harus patah rekor oleh West Brom, tim papan bawah yang berada di zona degradasi EPL Liga Inggris, dengan skor telak 2-5, menjadi sangat mengejutkan karena Chelsea keok di kandang kebesarannya pula, Stamford Bridge, Sabtu 3 April 2021 malam WIB.

West Brom yang diarsiteki Sam Allardyce benar-benar menuai peruntungannya dalam pertandingan melawan Chelsea ini. Strategi dan taktiknya jitu setelah membuat Thomas Tuchel sang pelatih dengan reputasi tinggi seakan runtuh.

Baca Juga: Prediksi Shio Minggu 4 April 2021: Peruntungan Shio Naga, Ular, Kuda, Kambing

Sam Allardyce membawa West Brom hanya memenangkan dua laga dari 16 pertandingan pertamanya sebagai pelatih. Sangat berbanding terbalik dengan Thomas Tuchel yang tak terkalahkan di 14 laga awalnya.

Semuanya berubah dalam waktu 90 menit itu. Thomas Tuchel tidak bisa mengeluh setelah dikalahkan oleh taktik jitu Sam Allardyce.

Berikut cuplikan pertandingan Chelsea vs West Brom sebagaimana dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari The Guardian, memang dalam laga Chelsea vs West Brom ini, akibat kartu merah Thiago Silva di menit ke-29, pasukan Thomas Tuchel harus bermain dengan sepuluh orang.

Baca Juga: Ramalan Peruntungan Shio Minggu 4 April 2021: Shio Tikus, Kerbau, Macan, dan Kelinci

Thomas Tuchel bisa melihat tanda-tanda peringatan sejak awal, mengangkat tangannya ke udara saat Chelsea berjuang melawan tekanan West Brom.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x