Gawat ! Jelang Bentrok Lawan Madura United, Bek Persib Ini Malah Kena Demam, Begini Kata Pelatih

29 Juli 2022, 13:44 WIB
Robert Rene Alberts Pelatih Persib./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON-Bek kanan Persib, Henhen Herdiana tak ikut sesi latihan pada Kamis, 28 Juli 2022.

Tidak hadirnya Henhen pada latihan Persib saat itu, diketahui karena pemain bersangkutan sedang mengalami gangguan kesehatan.

Seperti disebutkan Pelatih Persib, Robert Alberts, pemilik nomor punggung 12 itu tengah kurang sehat.

Baca Juga: Pulih Dari Cedera, Pemain Asal Belanda Ini Siap Bantu Persib Menang Lawan Madura United

Padahal Persib kini sedang menyiapkan diri menghadapi Madura United pada laga kandang pertamanya di Liga 1 2022/2023.

Pertandingan akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Sabtu 30 Juli mulai pukul 15.30 Wib.

"Henhen sedang sakit. Semalam, ia terserang demam. Kami masih menanti apa yang sedang terjadi kepadanya," ungkap Robert.

Baca Juga: Kecelakaan Langka: Polisi Athena Ungkap Pilot Helikopter sesuai Prosedur Cegah Korban Mendekat

Robert mengaku masih akan memantau kondisi Henhen. Tapi jika Henhen tidak bisa bermain karena masih sakit, dirinya bisa saja (melakukan rotasi).

"Tapi akan lebih baik jika kita melihat kondisinya besok. Beckham juga untuk saat ini masih 50:50. Tapi Ezra sudah pulih dari cedera yang ia alami," ucap Robert.

Meski demikian, Robert tak merasa khawatir jika Henhen harus absen. Di posisi Henhen, Pangeran Biru masih memiliki Bayu Fiqri dan Eriyanto yang bisa menggantikan.

Baca Juga: Beberapa Alasan Apriyani Tidak akan Tampil di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Tokyo 2022

"Itu semua tidak akan menjadi masalah karena kami masih memiliki pemain yang bisa tampil. Kami masih punya cukup pemain," sambungnya.

Selain Henhen, beberapa pemain yang masih cedera juga masih absen dalam sesi latihan saat itu.

Sedangkan Teja Paku Alam, Febri Hariyadi dan Beckham Putra Nugraha menjalani latihan terpisah.***

 

Editor: Andik Arsawijaya

Tags

Terkini

Terpopuler