Berencana Ikuti Unjuk Rasa dengan Dilengkapi Senjata, Pelajar SMP hingga SMA Diamankan Polisi

- 13 Oktober 2020, 20:34 WIB
Pelajar bersenjata yang diamankan polisi / Sumber RRI
Pelajar bersenjata yang diamankan polisi / Sumber RRI /

PR CIREBON – Aksi penolakan terhadap Undang-undang (UU) Cipta Kerja masih berlanjut hingga saat ini. Selain aksi unjuk rasa yang dilakukan pada Kamis, 8 Oktober lalu, aksi yang sama juga dilakukan pada hari ini, Selasa, 13 Oktober 2020.

Aksi demonstrasi tersebut tidak hanya dilakukan oleh kaum buruh, melainkan juga para mahasiswa, Persaudaraan Alumni (PA) 212 hingga para pelajar SMP, SMA dan SMK.

Terkait dengan pelajar yang akan melakukan aksi unjuk rasa, Polresta Tangerang Kabupaten, mengamankan sebanyak 25 pelajar yang hendak ikut aksi penolakan Omnibus Law UU Cipta Kerja.

Baca Juga: Aksi Damai UU Ciptaker 1310 Sempat Berujung Bentrok, Libatkan Massa dan Pihak Keamanan

Para pelajar SMP hingga SMA yang diamankan tersebut rata-rata mengaku mendapatkan ajakan untuk demo melalui media sosial.

Kapolresta Tangerang Kabupaten, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan bahwa pihaknya juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa batu, bambu dan kayu yang dibawa pelajar tersebut dalam pengamanan itu.

”Ada bambu dan kayu. Batu juga kami dapati dari dalam tas yang dibawa oleh salah satu pelajar itu. Mereka ini rata-rata tidak mengetahui tujuan demo. Mereka hanya ikut-ikutan aja karena ada ajakan demo di Facebooknya,” ungkapnya pada Selasa, 13 Oktober 2020, dikutip Pikiranrakyat-Cirebon.com dari situs RRI.

Baca Juga: Tidak Biasa bagi Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un Menangis saat Berpidato

Saat ini, pelajar tersebut masih mendapatkan pembinaan dari petugas kepolisian di Mapolresta Tangerang.

“Ini kita data dan dibina. Dan saya tegaskan, mereka yang diamankan akan dicatat kepolisian karena nanti, mereka yang dicatat di kepolisian akan terbawa terus ke pekerjaan, melamar sekolah, dan ada catatan khusus yang kami sampaikan,” pungkasnya.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x