Ulang Tahun Presiden ke-59, Novel Baswedan Doakan Jokowi Berpihak pada Hukum yang Peduli Kemanusiaan

- 21 Juni 2020, 19:21 WIB
Presiden RI Jokowi Ulang Tahun Hari Ini
Presiden RI Jokowi Ulang Tahun Hari Ini //Twitter/@KemensetnegRI

PR CIREBON - Tepat Hari ini, 21 Juni 2020 menjadi peringatan ulang tahun ke-59 dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Sepanjang hari pun, sudah banyak ucapan yang berdatangan dari masyarakat, pesohor, tokoh politik kepada Jokowi berupa pesan, kesan, doa, serta harapannya.

Seperti yang diberitakan PR Bekasi, sejumlah ucapan selamat ulang tahun untuk Presiden RI itu berdatangan, mulai dari politisi PKB Abdul Kadir Karding hingga komposer Addie M.S.

Baca Juga: Trump Jilat Ludah Sendiri, dari Promosikan hingga Larang Pasien Corona Konsumsi Hidroksiklorokuin

Melansir dari Antara News, Penyidik KPK Novel Baswedan juga memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Presiden ke-7 RI tersebut.

Namun, ucapan yang disampaikan Novel Baswedan itu disisipkan dengan harapannya soal kemanusiaan dan penegakan hukum.

Secara detail, Novel Baswedan mendoakan Jokowi tetap berpihak pada penegakan hukum yang peduli pada kemanusiaan.

Baca Juga: Kamuflase Korea Utara Tarik AS, Sengaja Picu Ketegangan Korsel Agar Bincangkan Denuklirisasi Lagi

"Selamat ulang tahun Pak Presiden Jokowi. Semoga Bapak tetap ingat dan peduli dengan masalah kemanuasiaan dan penegakan hukum yang sangat perlu sikap keberpihakan bapak," kata Novel Baswedan.

Sehari sebelumnya, Sabtu 20 Juni 2020, Novel Baswedan juga merayakan ulang tahun ke-43.

"Ini waktu yang tepat untuk menagih janji," ucapnya.

Baca Juga: KRL Sepi Bikin Nyaman, Kisah Warga Bekasi Terkurung 20 Menit Akibat Ketiduran dalam Gerbong

Adapun alasan Novel Baswedan mengatakan hal itu karena sebelumnya dia sempat beberapa kali meminta Jokowi turun tangan mengungkap pelaku penyiraman air keras terhadapnya.

"Saya tidak tahu perbaikannya akan seperti apa, tapi tentunya dalam kesempatan ini kami juga mendesak kepada Bapak Presiden apakah masih akan tetap membiarkan? Apakah akan turun untuk membenahi masalah-masalah seperti ini? Bukankah sejak awal Bapak Presiden memberikan perhatian soal ini tapi kemudian mempercayakan kepada aparatur yang sudah bekerja?" ungkap Novel Baswedan secara gamblang meneriakkan keluh kesahnya.

Sementara itu, Staf Khusus Presiden bidang Hukum Dini Purwono menanggapi permintaan yang dilontarkan Novel Baswedan dengan mengatakan bahwa komitmen Presiden Jokowi terhadap penegakan hukum di Indonesia tidak berubah.

Baca Juga: Tiongkok Kian Berani Akui Lembah Galwan, Perdana Menteri India: Tak Berhak Satu Inchi Pun Tanah Kami

"Presiden tetap memiliki komitmen yang kuat dalam hal ini, dan beliau percaya pada independensi lembaga penegakan hukum yang dimiliki negara ini," jelas Dini Purwono mengakhiri pernyataan.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x