Tak Setuju Pembongkaran Jalur Sepeda Sudirman-Thamrin, Fadli Zon: Jangan Dibongkar, Infrastruktur Hidup Sehat

- 18 Juni 2021, 13:45 WIB
Fadli Zon tanggapi rencana pembongkaran jalur sepeda di Jalan Sudirman-Thamrin.
Fadli Zon tanggapi rencana pembongkaran jalur sepeda di Jalan Sudirman-Thamrin. //Twitter/@fadlzon

PR CIREBON- Politisi Partai Gerindra, Fadlli Zon turut memberikan tanggapa perihal rencana pembongkaran terhadap jalur sepeda di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat.

Tanggapan terkait jalur sepeda Sudriman-Thamrin yang akan dilakukan pembongkaran tersebut, disampaikan Fadli Zon melalui cuitan yang diunggahnya di akun media sosial Twitter pribadinya pada Jumat, 18 Juni 2021.

Dalam cuitan tersebut, Fadli Zon menuturkan bahwa jalur sepeda di Jalan Sudirman-Thamrin tersebut sudah bagus, sehingga ia pun meminta untuk tidak membongkar jalur tersebut.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Cinta Hari Ini, 18 Juni 2021, Aries Alami Pergolakan, Taurus dan Gemini Hadapi Ketegangan

"Menurut saya jalur khusus sepeda di Jakarta sudah bagus, jangan dibongkar," tutur Fadli Zon, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Twitter @fadlizon.

Lebih lanjut, Fadli Zon mengungkapkan bahwa jalur sepeda tersebut merupakan infrastruktur untuk menjalani hidup sehat.

selain itu, tambahnya, jalur sepeda juga sudah banyak diterapkan di sejumlah negara.

Baca Juga: Tayang Hari Ini! Sutradara Drakor “Voice 4” Bagikan 3 Poin Penting yang Membedakan dari Musim Sebelumnya

Cuitan Fadli Zon saat menanggapi pembongkaran terhadap jalur sepeda Sudirman-Thamrin.
Cuitan Fadli Zon saat menanggapi pembongkaran terhadap jalur sepeda Sudirman-Thamrin. Twitter.com/@fadlizon

"Ini sebuah infrastruktur hidup sehat dan di banyak negara sudah banyak juga diterapkan, baik sebagai transportasi alternatif maupun olahraga," pungkasnya.

Seperti diketahui sebelumnya, rencana pembongkaran jalur sepeda tersebut diusulkan langsung oleh Komisi III DPR RI kepada Kapolri jenderal Listyo SIgit Prabowo.

Hal itu dikarenakan jalur sepeda permanen di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin tersebut dianggap diskriminatif.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Bulan Juni, Zodiak Taurus akan Berperan Besar dalam Mengambil Keputusan Hebat

Menanggapi usulan itu, Kapolri pun menerimanya dengan baik dan berencana untuk membongkar jalur sepeda tersebut.

"Prinsipnya mengenai jalur sepeda, kami akan terus mencari formula yang pas seperti apa, pada intinya kami setuju untuk masalah yang permanen ini nanti dibongkar saja," ujar Sigit di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu, 16 Juni 2021, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari PMJ News.

Kapolri menyebut bahwa saat ini pihaknya akan melakukan studi banding ke negara-negara yang menyediakan jalur sepeda.

Baca Juga: Kematian Akibat Covid-19 Capai 4 Juta Jiwa di Seluruh Dunia, WHO Perkirakan Jumlah Sebenarnya Lebih Tinggi

Nantinya, hasil dari studi banding tersebut kemudian akan dikoordinasikan lebih lanjut dengan Pemda DKI Jakarta serta Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

"Kami akan melakukan studi banding ke beberapa negara termasuk dengan negara tetangga untuk melihat bagaimana pengaturan rute sepeda baik untuk bekerja ataupun sebagai sarana berolahraga," tuturnya.

"Kemudian hasilnya mengenai jam dan pengaturan luas wilayah mana saja yang digunakan akan kita koordinasikan dengan Pemerintah Daerah DKI Jakarta dan Kementerian Perhubungan," imbuhnya.

Selain itu, Kapolri pun berjanji akan memperbaiki jalur sepeda yang berada di wilayah DKI Jakarta dan di daerah Indonesia lainnya.***

Editor: Arman Muharam

Sumber: PMJ News Twitter @fadlizon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah